Categories: Sanggau

Tegaskan Berikan Kemudahan Masyarakat Peroleh Rumah Murah Merupakan Komitmennya, Ini Penjelasan Paolus Hadi

KalbarOnline, Sanggau – Bupati Sanggau, Paolus Hadi menegaskan bahwa memberikan kemudahan masyarakat memperoleh rumah murah menjadi komitmen Pemerintah Kabupaten Sanggau.

Bahkan, ditegaskannya, perumahan untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) di Sanggau, direncanakan tanpa uang muka atau DP 0 Rupiah.

“Sekarang tinggal developernya saja. Asal mereka tidak terbebani, misalnya IMB, bisa kita evaluasi, tidak menutup kemungkinan tidak perlu bayar,” tegasnya.

Bupati menjelaskan bahwa saat ini pembangunan rumah murah dikhususkan kepada PNS di jajaran Pemkab Sanggau.

Meski demikian, orang nomor satu di Sanggau ini juga tak ingin pembangunan rumah murah merugikan pengusaha.

Namun, walaupun DP 0 persen, menurut Bupati, tidak serta merta kualitas rumah yang dibangun abal-abal.

“Harus dengan kualitas yang tidak mengecewakan, sederhana murah dan tidak memberatkan masyarakat ekonomi lemah. Yang pasti kualitasnya harus terjaga,” tandasnya. (Leo)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago