Categories: Kapuas Hulu

Minta Desa Sudah Siapkan Anggaran Untuk Pilkades, Ini Harapan Bupati Nasir

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak tahun 2018, di 113 desa yang tersebar di 23 kecamatan se-Kapuas Hulu, Bupati Kapuas Hulu, AM Nasir, SH meminta agar pihak desa sudah menyiapkan anggaran desa tersebut.

“Desa yang akan melakukan Pilkades harus sudah siap, terutama masalah anggaran, panitia, kotak suara, dan sebagainya,” ujarnya saat memberikan sambutan dalam rapat kerja Gubernur Kalbar bersama Bupati, Camat, dan Kepala Desa se-Kapuas Hulu, di Sekretariat Rumah Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Kapuas Hulu, Kamis (9/11) lalu.

Bupati juga meminta pihak desa yang mengelar Pilkades agar tetap melakukan koordinasi dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat, dan Pemerintah Desa (DPMPD) Kapuas Hulu.

“Kita harap proses Pilkades tahun 2018, bisa berjalan dengan baik,” harap Bupati.

Sebelumnya, Kepala DPMPD Kabupaten Kapuas Hulu, Alfiansyah menyatakan bahwa pihaknya akan mempelajari aturan baru, terkait pemilihan Kepala Desa.

“Jadi secepat mungkin dalam waktu triwulan pertama tahun 2018, sudah kita adakan pemilihan kepala desa secara serentak tersebut,” terangnya seperti dilansir dari Tribun Pontianak.

Secara umum, lanjut Alfiansyah, salah satu syarat calon kepada desa adalah, bermoral, berpendidikan, dan berintegritas.

“Kalau persyaratan yang secara dateil kami belum lihat aturan baru, nanti akan dibahas dan dibentuk tim khusus menanggani pemilihan kepala desa,” tandasnya. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

10 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

11 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

11 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

11 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago