Categories: PontianakSekadau

Bupati Rupinus Hadiri Diseminasi Penyelenggaraan Pemerintah Daerah

KalbarOnline, Sekadau, Pontianak – Bupati Sekadau, Rupinus, SH., M.Si turut menghadiri kegiatan  Diseminasi penyelenggaraan daerah bagi pimpinan daerah Kabupaten/Kota se-Kalbar di Hotel Aston Pontianak, Rabu 8 November 2017.

Kegiatan yang selenggarakan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalimantan Barat ini diikuti oleh para Bupati/Wali Kota se Kalimantan Barat.

Sebagaimana terlampir dalam jadwal yang dirilis oleh panitia, adapun agenda kegiatan diseminasi penyelenggaraan pemerintah daerah ini adalah paparan diskusi mengenai optimalisasi kerjasama wajib sebagai wujud kolaborasi antar daerah.

Materi berikutnya adalah paparan diskusi mengenai optimalisasi merit sistem untuk mendorong transparansi dan akuntabilitas dalam tata kelola PP pemberontakan. Kemudian materi yang ketiga adalah paparan diskusi keterbukaan sebagai nilai dan kebutuhan dalam penerapan tata kelola daerah yang lebih efektif, efisien dan responsif.

Berkaitan dengan materi sebagaimana yang disampaikan tersebut, Bupati Sekadau mengatakan saat ini tuntutan masyarakat akan keterbukaan serta perkembangan teknologi sangat pesat dan telah menciptakan situasi dimana keterbukaan pemerintahan menjadi suatu keniscayaan.

Menurut Bupati, keterbukaan dalam penyelenggaraan pemerintahan pada akhirnya akan menciptakan tata kelola pemerintah yang terbuka, akuntabel dan inovatif.

“Kita sambut baik kegiatan diseminasi ini. Ini penting dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Bupati. (Mus/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago