Categories: Kapuas Hulu

Soal Kades Mentebah, Kadis PMPD: Secara Moral Tak Layak Jadi Kades

Masih tunggu putusan inkrah

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Menanggapi putusan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Kapuas Hulu yang menjatuhkan hukuman 1,6 tahun kepada Kepala Desa Nanga Mentebah, Kecamatan Mentebah, Ramadhan terkait kasus tindakan kejahatan asusila, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kapuas Hulu, Alfiansyah mengatakan bahwa pihaknya masih menunggu hasil putusan inkrah, pasalnya, terdakwa melakukan banding.

“Kalau sudah ada inkrah, nanti kita ada tim yang akan menentukan apakah dinoaktifkan atau bagaimana, dan pastinya kita lihat dulu dasar hukum terkait pemberhentian dan pengangkatan Kades,” tuturnya.

Intinya, lanjut Alfiansyah, dirinya sangat menyesalkan atas tindakan seperti itu, karena kasus ini merupakan pertama kali melakukan tindakan kasus asusila.

“Kalau secara moral dan etika (Ramadhan) tak layak jadi Kades. Jadi kalau dilihat dari segi dasar hukum kita belum sejauh mana,” terangnya.

Ia juga menegaskan bahwa dalam waktu dekat ini, DPMPD Kapuas Hulu akan melaporkan hal tersebut ke Bupati Kapuas Hulu, setelah mendapatkan amar putusan itu.

“Jadi semuanya harus melalui aturan main yang berlaku, karena tak bisa kami menindak tanpa ada dasar hukum jelas,” paparnya.

Ia juga menerangkan bahwa untuk kedepan pihaknya akan melakukan pembinaan semua Kepala Desa se Kapuas Hulu, agar tidak melakukan tindakan yang melanggar hukum.

“Tentu kita harap tak ada lagi kepala desa seperti itu,” tandasnya. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

3 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

3 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

3 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

3 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

3 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

4 hours ago