Categories: Kapuas Hulu

2018, Pemkab Kapuas Hulu Akan Ajukan Pembangunan 12 Tower ke Pemerintah Pusat

Sekretaris Diskominfo Kapuas Hulu: Karena masih banyak daerah di Kapuas Hulu yang belum teraliri sinyal

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Sekretaris Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfo Statistik) Kapuas Hulu, D William mengungkapkan bahwa tahun 2017 ini, Kabupaten Kapuas Hulu mendapatkan 9 pembangunan tower mini.

“9 tower mini tersebut jarak tempuh pancaran sinyal kurang lebih 2 kilometer, itupun tergantung kalau wilayah datar tidak ada bukit. Kalau banyak bukit tidak mampu menembus jarak tempuh yang jauh,” ujarnya, belum lama ini.

Ia juga mengungkapkan bahwa 9 tower mini tersebut dibangun di Desa Ujung Said Kecamatan Jongkong, Nanga Boyan Kecamatan Boyan Tanjung, Nangga Jemah Kecamatan Boyan Tanjung, Tani makmur Kecamatan Hulu Gurung, Sekubah Kecamatan Selimbau, Setulang Kecamatan Batang Lupar, Nanga Lauk Kecamatan Embaloh Hilir, dan Desa Rian Tapang Kecamatan Silat Hulu.

“Dari 9 tower baru 5 tower yang sudah selesai dibangun, dan 4 masih dalam proses pembangunan. Ditargetkan tahun 2017 sudah selesai pembangunannya. Karena ini merupakan program pusat, dan kita hanya menyediakan lokasi dan titik sinyal,” terangnya.

Ia juga menjelaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu pada 2018 mendatang berencana mengajukan sebanyak 12 tower ke Pemerintah Pusat.

Mudah-mudahan bisa diberikan lagi, karena masih banyak daerah di Kapuas Hulu yang belum ada teraliri sinyalnya.

“Yang sudah mengajukan berkas minta dibangun tower sebanyak 80 berkas, 61 sudh disurvey, dan 19 berkas belum disurvey,” tandasnya. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

10 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

16 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

16 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

16 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

16 hours ago