Categories: Mempawah

Rahmad Satria Sebut Program Dana Desa Sangat Efektif Dalam Percepatan Pembangunan Dari Pinggiran

Ingatkan Peran Seluruh Elemen Dalam Pengawasan Anggaran Pemerintah

KalbarOnline, Mempawah – Ketua DPRD Mempawah, DR H Rahmad Satria, SH., MH mengingatkan bahwa seluruh elemen harus berperan dalam pengawasan penggunaan dana desa yang bersumber dari Pemerintah Pusat.

“Semua penggunaan anggaran yang bersumber dari pemerintah harus diawasi penggunaannya. Bukan hanya dari APBDes, APBD juga perlu diawasi,” tegasnya.

Hal tersebut menurutnya berkaitan dengan pembangunan desa, bahkan lanjutnya, program dana desa sangat efektif untuk mempercepat pembangunan dari pinggiran.

“Program dana desa itukan langsung ditransfer ke Kades. Kemudian Kades membuat perencanaan dengan memperhatikan kebutuhan dan aspirasi masyarakat lebih luas,” tukasnya.

Meski demikian, menurutnya, masih ada beberapa keluhan para Kades yakni proses pencairan dana desa yang sering terlambat dari jadwal.

“Kami mendengar kabar pencairan dana desa sering terlambat. Sehingga kades harus berhutang dulu untuk menjalankan program,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

9 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

9 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

12 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

12 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

14 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

14 hours ago