Categories: Kapuas Hulu

Jawab Keluhan Petani Lada di Perbatasan, Bupati Nasir Minta Petani Bentuk Poktan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Keluhan petani lada di perbatasan mengenai harga pupu yang terbilang mahal, menjadi atensi serius Bupati Kapuas Hulu, AM Nasir.

Ia menyatakan pupuk lada di Indonesia memang kualitasnya sangat berbeda dengan pupuk Malaysia.

“Kalau kualitas pupuk dari Malaysia sudah bagus, tentu harganya juga berbeda dengan pupuk dari Indonesia sendiri. Jadi kita juga bisa memaklumi kalau harga pupuk dari Malaysia jadi mahal,” ujarnya.

Bupati meminta supaya petani lada membuat kelompok tani (Poktan), sehingga dapat membuat proposal supaya keluhan petani lada itu bisa diatasi pemerintah.

“Kalau sudah ada proposal minta bantuan pupuk dari kelompok tani lada, maka kita Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu akan bantu untuk pupuk subsidi, sehingga serius mengembangkan potensi lada di perbatasan,” tuturnya

Terlebih lagi, lanjutnya, salah satu program Menteri Pertanian, agar masyarakat tidak lagi membeli lada ke Malaysia, namun lada yang dikembangkan dapat memenuhi kebutuhan Indonesia.

“Saya pikir pemerintah kita sudah cukup serius di bidang pertanian, asalkan petani juga serius mengembangkannya dengan baik di perbatasan,” tandasnya. (Haq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

8 hours ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

11 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

11 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

11 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

13 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

13 hours ago