Categories: Sintang

Antisipasi Penimbunan Kebutuhan Pokok, Polsek Sepauk Inspeksi ke Sejumlah Warung Sembako

KalbarOnline, Sintang – Personel Polsek Sepauk menggelar inspeksi ke sejumlah warung sembako di Kecamatan Sepauk, belum lama ini.

Kegiatan tersebut bertujuan, menghindari kelangkaan bahan kebutuhan pokok atau sembako yang diakibatkan oleh para penjual nakal yang melakukan penimbunan.

Dalam kegiatan, petugas juga mengimbau agar para pedagang atau penjual tidak menaikan harga yang sesuai ketentuan pemerintah (HET), karena berdampak pada kerugian masyarakat atau pembeli.

Petugas juga meminta kepada pedagang atau penjual jangan melakukan penimbunan kebutuhan pokok atau sembako. Apabila ditemukan akan ada sanksi pidananya.

Aksi petugas juga disambut positif oleh salah seorang pemilik toko dan berterima kasih karena Polsek Sepauk telah memperhatikan bahan kebutuhan masyarakat atau sembako.

“Saya berjanji tidak akan menaikan harga sepihak dan tidak melakukan penimbunan,” kata Abui, salah seorang pemilik toko.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Sepauk, Iptu Oscar Hardyan menerangkan bahwa kegiatan tersebut akan rutin dilakukan.

“Sebagai langkah antisipasi pedagang/penjual yang melakukan penimbunan bahan kebutuhan sembako. Sehingga harga kebutuhan pokok masyarakat tetap stabil,” tandasnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

7 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

8 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

8 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

8 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

8 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

21 hours ago