Categories: Pontianak

Ribuan Peserta Siap Berjepin Serentak Meriahkan Harjad Pontianak

‘Pontianak Berjepin’ Digelar Usai Upacara

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka Hari Jadi (Harjad) Kota Pontianak ke-246, 2.460 orang akan menari jepin secara serentak.

‘Pontianak Berjepin’ nama even tersebut akan digelar di depan Kantor Wali Kota Pontianak di Jalan Rahadi Usman setelah pelaksanaan upacara peringatan Harjad Kota Pontianak, Senin (23/10).

“Jepin massal ini akan dimulai setelah upacara peringatan Hari Jadi Kota Pontianak. Pukul 07.15 WIB kita mengikuti upacara dulu dengan mengenakan pakaian khas melayu yakni telok belanga bagi laki-laki dan baju kurung bagi perempuan,” ujar Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pontianak, Rendrayani, Minggu (22/10).

Ia memperkirakan, jumlah peserta Pontianak Berjepin ini bisa membludak dari jumlah yang sudah ditargetkan. Peserta yang akan menari terdiri dari masyarakat umum, pelajar dan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Pontianak.

Rendrayani menjelaskan, untuk suksesnya tarian jepin massal ini, pihaknya menggandeng sanggar untuk mengaransemen lagu dan gerakan tari. Menurutnya, gerakan jepin ini sengaja diaransemen ulang sedemikian rupa sehingga memudahkan bagi siapa saja untuk mengikutinya.

“Makanya gerakan Jepin yang dikreasikan ini tidak murni gerakan Jepin yang sebenarnya. Konsepnya sengaja kita buat sedemikian rupa sehingga mudah diikuti siapa saja,” ungkapnya.

Lagu berjudul ‘Kote Pontianak’ akan mengiringi Pontianak Berjepin. Diperkirakan memakan waktu sekitar 10 menit sesuai dengan durasi lagu 3,50 menit dan ditambah yel-yel sebelum dimulainya berjepin.

“Terbuka untuk umum, siapa saja silakan bergabung Pontianak Berjepin syaratnya hadir ketika upacara dengan Pakaian Telok Belanga dan kain corak insang bagi laki-laki dan baju kurung dan kain corak insang bagi perempuan. Yang penting tepat waktu dan tidak mengganggu jalannya upacara,” pungkasnya. (Fat/Jim Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

Data Januari – Mei 2024, 15 Tersangka Narkoba di Kapuas Hulu Didominasi Anak Muda

KalbarOnline, Putussibau - Kepala Satuan Narkoba Kepolisian Resor Kapuas Hulu, IPTU Jamali mengungkapkan, bahwa pihaknya…

3 hours ago

Wakili Bupati, Absalon Buka Sosialisasi dan Rakor Persiapan Pilkada Serentak 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Staf Ahli Bupati Ketapang bidang Kemasyarakatan dan SDM, Absalon membuka…

3 hours ago

Terbang ke Jakarta, Sekda Kapuas Hulu Rapat Bersama Dirjen Kemendagri, Bahas Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa

KalbarOnline, Jakarta - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri rapat koordinasi dan konsultasi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Pemuda Ambil Bagian Turunkan Angka Stunting Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson mengapresiasi niat baik dan usaha dari para…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Pimpin Rapat Gerakan Orang Tua Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson memimpin rapat Gerakan Orang Tua…

4 hours ago

Pj Wali Kota Imbau Sekolah Gelar Acara Perpisahan Secara Sederhana

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengimbau sekolah-sekolah khususnya SD dan SMP…

4 hours ago