Categories: Sekadau

Terus Diguyur Hujan, Desa Tanjung Terendam Banjir

BPBD Sekadau Minta Warga Tetap Waspada

KalbarOnline, Sekadau – Hujan yang terus mengguyur menyebabkan sejumlah wilayah terendam banjir, tak terkecuali di Desa Tanjung, Kecamatan Sekadau Hilir. Sementara itu, banjir yang merendam Desa Mahap, Kecamatan Nanga Mahap berangsur surut.

Kepala Desa Tanjung, Kecamatan Sekadau Hilir, Syamsudin menuturkan bahwa dalam dua hari terakhir, ketinggian air meningkat. Namun, kata dia, air belum masuk ke dalam rumah warga.

“Bukan tidak mungkin air akan kembali naik, bila hujan turun terus,” ujarnya, saat ditemui, Rabu (11/10).

Saat ini, kata Syamsudin, air berada di kolong rumah warga, terutama yang berada di pesisir Sungai Sekadau. Bahkan, jalan sudah terendam banjir. Saat ini, ia memastikan belum ada warga yang mengungsi akibat banjir yang menggenangi Desa Tanjung.

“Kondisi banjir tentunya menganggu aktivitas masyarakat. Untuk itu masyarakat kami minta waspada mengantisipasi sewaktu-waktu air naik,” ucapnya.

Menurut Syamsudin, saat ini ketinggian air sudah mencapai 1 meter. Saat ini, kata dia, warga masih belum ada yang mengungsi.

“Kami meminta masyarakat untuk waspada. Memgantisipasi sewaktu-waktu air naik, belum lagi akan ada kiriman banjir dari Mahap, Nanga Taman dan Rawak,” tuturnya.

Sementara itu, Akhmad Suryadi, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sekadau mengatakan, pihaknya terus memonitor daerah-daerah rawan banjir. Saat ini, kata dia, untuk banjir di Kecamatan Nanga Mahap air berangsur surut.

“Saat ini perlu diwaspadai banjir kiriman, terutama yang berada di muara Sungai Sekadau, Nanga Taman, Sekadau Hulu dan Sekadau Hilir,” bebernya.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau agar masyarakat selalu waspada, terutama yang berada di daerah rawan banjir. Akhmad mengatakan, pihaknya juga terus memantau kemungkinan terjadinya banjir kiriman.

“Kami mengimbau masyarakat untuk waspada daerah rawan banjir. Saat ini di Mahap sudah mulai surut, tadi pagi (kemarin,red) tim bersama pihak Muspika Kecamatan Sekadau Hilir memonitor daerah banjir seperti di Desa Tanjung,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

4 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

4 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

4 hours ago