Categories: Kapuas Hulu

Resmikan Dua Masjid di Boyan Tanjung, Ini Pesan Bupati

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, AM Nasir meresmikan dua Masjid di Kecamatan Boyan Tanjung yaitu, Masjid Al-Ishlah Desa Boyan Tanjung, dan Masjid Abrar Desa Mujan Boyan Tanjung, belum lama ini.

Turut hadir mendampingi Bupati, Istri sekaligus anggota DPRD Kapuas Hulu, Erlina Nasir, Kepala Kemenag Kapuas Hulu, H M Kusyairi Husman, KUA Boyan Tanjung, Wakasman, Camat Boyan Tanjung, Kapolsek Boyan Tanjung, dan beberapa kepala SKPD di lingkungan Pemda Kapuas Hulu, dan para undangan lainnya.

Camat Boyan Tanjung, Sudarso menyatakan bahwa perjalanan pembangunan dua masjid di Boyan Tanjung kurang lebih sekitar dua tahun.

“Alhamdulillah, niat masyarakat Boyan Tanjung supaya masjid baru ini supaya diresmikan oleh pak Bupati Kapuas Hulu,” tukasnya.

Ketua Umum Pembangunan Masjid di Boyan Tanjung ini juga mengucapakan terimakasih, kepada seluruh masyarakat dan tokoh masyarakat Kecamatan Boyan Tanjung, dan Pemerintah Kapuas Hulu untuk semangat membangun masjid di Boyan Tanjung.

“Perjuangan para masyarakat Boyan Tanjung sangat luar biasa dalam semangat, dan motivasi untuk membangun dua tempat masjid yang baru di Kecamatan Boyan Tanjung. Ini sangat luar biasa kekompakan masyarakat,” tuturnya.

Sementara Bupati bersyukur, bahwa dirinya kembali meresmikan tempat ibadah di Kapuas Hulu yaitu, masjid Al-Islah Desa Boyan Tanjung, dan Masjid Abrar Desa Mujan Boyan Tanjung.

“Saya mengapresiasi kepada seluruh masyarakat Boyan Tanjung telah berhasil membangun masjid. Mudah-mudahan bisa menjadi amal ibadah kita semua,” ucapnya.

Bupati berharap, masjid sudah selesai biarpun belum 100 persen, untuk bisa digunakan dengan sebaik mungkin oleh masyarakat, dalam menjalankan ibadah kepada Allah.

“Sekali lagi kami sebagai pemerintah Kapuas Hulu mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Boyan Tanjung,” ucapnya.

Terbangunnya masjid baru ini, tidak terlepas semua pihak baik, masyarakat, tokoh masyarakat, pemerintah tingkat kecamatan dan kabupaten.

“Alhamdullah, sekarang masjid di boyang tanjung ini sudah bisa digunakan oleh masyarakat, biarpun pembangunan belum selesai dengan maksimal,” imbuhnya.

Pemerintah daerah masih terbatas anggaran, jadi hanya bisa membantu seadanya, sebab semua tempat ibadah pasti akan dibantu.

“Jadi kalau berharap dengan pemerintah untuk membangun masjid, tentu tidak akan selesai, maka peran dan dukungan dari masyarakat sangat besar,” tandasnya. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

17 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

20 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

21 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

21 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

22 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

22 hours ago