Categories: Sekadau

Bupati Ajak Masyarakat Sukseskan Program KB-Kes

Untuk mengendalikan lonjakan pertumbuhan penduduk

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus mengajak seluruh masyarakat Sekadau untuk mensukseskan program KB-Kes yang merupakan langkah pemerintah untuk menekan terjadinya lonjakan pertumbuhan penduduk.

Bupati mengatakan bahwa pertumbuhan penduduk harus bisa dikendalikan, sebab menurutnya apabila hal ini tidak segera diatasi maka akan terjadi lonjakan penduduk yang tak terkendali.

“Jika terjadi maka akan berdapak pada sejumlah sektor. Ini harus menjadi perhatian bersama. Harus ada sinergitas antara masyarakat dan pemerintah,” ujarnya saat membuka kegiatan pencanangan Kesatuan Gerak PKK KK-Kes di Dusun Pangkin, Desa Mungguk, Kecamatan Sekadau Hilir, Selasa (3/10) kemarin.

Menurutnya, dalam mensukseskan program keluarga berencana tidak dapat diserahakan kepada pemerintah saja. Semua pihak harus turut serta bersama-sama mensukseskan program tersebut sehingga laju pertumbuhan penduduk dapat terkendali.

“Terutama masyarakat, peran bapak-bapak juga dituntut ber-KB. Bukan hanya ibu-ibunya saja,” tukasnya.

Menurutnya, Pemerintah sudah melakukan berbagai upaya terus untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Untuk itu, ia meminta agar posyandu diaktifkan dan petugas diharapkan dapat terus memberikan pemahaman kepada masyarakat.

“Periksa ibu hamil, anak diberikan imunisasi, timbang bayi dan ibu hamil setiap bulannya. Keberadaan posyandu sangat penting,” imbuhnya.

Sementara Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sekadau, Kristina Rupinus sangat mengapresiasi semua pihak yang telah mendukung pencanangan KB-Kes di Dusun Pangkin ini.

Menurutnya, pencanangan kampung KB merupakan agenda rutin yang diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya kesehatan dan kesejahteraan keluarga.

“Dalam pencanangan ini ada pengobatan gratis, pemasangan akseptor KB implant dan intra uterine device (IUD), cuci tangan hingga sunat massal,” tukasnya.

Dirinya juga mengatakan bahwa melalui program pokok PKK masyarakat juga diajak lebih mengenal program unggulan tersebut.

“Setelah pencanangan ini, akan dilakukan pembinaan hingga evaluasi,” tandasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, Ketua DPRD Kabupaten Sekadau  dan Forkopimda Kabupaten Sekadau dan perwakilan BKKBN Provinsi Kalbar, Ketua dan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sekadau serta jajaran SKPD di lingkungan Pemkab Sekadau. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

8 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

14 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

17 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

17 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

17 hours ago