Categories: Sekadau

Tinjau Progres Pembangunan di Belitang Hilir, Wabup: Kalau Tak Tepat Waktu Kita Denda!

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., MH melakukan monitoring evaluasi (Monev) ke sejumlah proyek pembangunan infrastruktur, Senin (2/10).

Dalam kesempatan tersebut, Wabup meninjau progres pembangunan infrastruktur di wilayah Kecamatan Belitang Hilir, Belitang, dan Belitang Hulu.

Secara jelas, Wabup mengatakan bahwa monev dilakukan untuk mengetahui sejauh mana proyek yang telah dikerjakan.

Sebab, lanjutnya, semua proyek pembangunan infrastruktur harus selesai pada November mendatang.

“Ini sudah masuk Oktober, tinggal sebulan lagi, rata-rata target mereka (proyek) selesai pada November mendatang. Kita tekankan pada progres dan komitmen mereka,” tegasnya.

Dirinya juga mengatakan, saat ini iklim juga mudah berubah, dan sudah masuk musim penghujan. Untuk itu, ia menegaskan jangan menggunakan alasan cuaca untuk tidak bisa menyelesaikan target.

“Apalagi memasuki perubahan iklim jangan sampai alasan ini dijadikan untuk lambat menuntaskan pekerjaan. Kalau alat satu tambah dua biar cepat selesai seperti contohnya. Kita menginginkan progres dari mereka, bukan sebesar mana uang yang dicairkan tapi pekerjaan mereka itu sudah sampai mana. Monev ini untuk menggenjot proyek agar cepat selesai,” tegasnya.

“Bahkan bagi proyek yang tidak selesai tepat waktu, akan kita denda,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

7 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

9 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

24 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago