Categories: Sekadau

Tinjau Progres Pembangunan di Belitang Hilir, Wabup: Kalau Tak Tepat Waktu Kita Denda!

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., MH melakukan monitoring evaluasi (Monev) ke sejumlah proyek pembangunan infrastruktur, Senin (2/10).

Dalam kesempatan tersebut, Wabup meninjau progres pembangunan infrastruktur di wilayah Kecamatan Belitang Hilir, Belitang, dan Belitang Hulu.

Secara jelas, Wabup mengatakan bahwa monev dilakukan untuk mengetahui sejauh mana proyek yang telah dikerjakan.

Sebab, lanjutnya, semua proyek pembangunan infrastruktur harus selesai pada November mendatang.

“Ini sudah masuk Oktober, tinggal sebulan lagi, rata-rata target mereka (proyek) selesai pada November mendatang. Kita tekankan pada progres dan komitmen mereka,” tegasnya.

Dirinya juga mengatakan, saat ini iklim juga mudah berubah, dan sudah masuk musim penghujan. Untuk itu, ia menegaskan jangan menggunakan alasan cuaca untuk tidak bisa menyelesaikan target.

“Apalagi memasuki perubahan iklim jangan sampai alasan ini dijadikan untuk lambat menuntaskan pekerjaan. Kalau alat satu tambah dua biar cepat selesai seperti contohnya. Kita menginginkan progres dari mereka, bukan sebesar mana uang yang dicairkan tapi pekerjaan mereka itu sudah sampai mana. Monev ini untuk menggenjot proyek agar cepat selesai,” tegasnya.

“Bahkan bagi proyek yang tidak selesai tepat waktu, akan kita denda,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

32 mins ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

8 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

8 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

18 hours ago