Categories: Kayong Utara

Peringati HUT Lalu Lintas ke-62, Satlantas Polres KKU Gelar Nobar Film G30S/PKI

KalbarOnline, Kayong Utara – Dalam rangka memeriahkan HUT lalu lintas ke-62, Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kayong Utara menggelar nonton bareng (Nobar) Film G 30 S/PKI sekaligus melakukan sosialisasi program kampung tertib berlalu lintas. Kegiatan tersebut dipusatkan di halaman Kantor Desa Pangkalan Buton, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara (KKU), Rabu (27/9) malam.

Kegiatan yang juga dihadiri oleh Danramil ‎1203-02 Sukadana‎ dan Kepala Desa mendapat reapon positif dari masyarakat, terlihat dari antusias ratusan warga yang datang.

“Masyarakat sangat antusias sekali dengan acara yang diselenggarakan Polantas. Hampir ratusan orang menghadiri hanya untuk menonton film tersebut,” ungkap IPTU Sulardi, Kasat Lantas Polres KKU.

IPTU Sulardi juga berharap dengan mensosialisasikan program Kampung kawasaan tertib berlalu lintas masyarakat dapat semakin memahami aturan berlalu lintas di jalan raya.

Sementara itu, Kepala Desa Pangkalan Buton, Ansyari menyampaikan ucapan terimakasih kepada Satlantas Polres KKU karena sudah menggelar pemutran Film G30S/PKI dan telah menjadikan Desa Pangkalan Buton sebagai contoh Kampung tertib beralu lintas.

“Saya berharap masyarakat selain mengerti peraturan berlalu lintas, juga harus tahu tentang sejarah kekejaman PKI. Selain itu Kita pun berharap agar komunis/PKI tidak muncul lagi di NKRI tercinta ini,” tegasnya.‎

Hal senada juga dikatakan oleh Kapten Suharto Danramil 1203-02 Sukadana, dirinya sangat mengapresiasi kegiatan yang digelar Satlantas Polres KKU, karena menurutnya generasi muda di Kayong Utara harus tahu tentang sejarah G 30 S/PKI.

“Sejarah tahun 1965 termasuk sejarah yang tidak bisa kita lupakan. Karena pada tahun itu, masyarakat Indonesia sangat berduka sekali atas kekejaman PKI,” ucapnya.

Dirinya juga mengatakan bahwa pada saat ini Indonesia sudah damai dan tentram, namun untuk sejarah G 30 S/PKI agar bisa dijadikan pelajaran, terhadap pemutaran film G 30 S/PKI ini merupakan perintah langsung dari Panglima TNI agar mengingatkan masyarakat tentang sejarah.

“Pada intinya NKRI harga mati,” serunya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofia Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

27 mins ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

55 mins ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

58 mins ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

4 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

11 hours ago