Categories: Pontianak

Kasat Lantas Akui Kemacetan Paling Kompleks di Pontianak Timur dan Utara

Atur Lalu Lintas Secara Manual

KalbarOnline, Pontianak – Kasat Lantas Polresta Pontianak, Kompol Syarifah Salbiah mengatakan bahwa pengendalian masalah pelanggaran laka lantas dan pelanggaran lalu lintas menjadi tanggung jawab lima pilar yang tertera di dalam Inpres Nomor 4 Tahun 2013.

“Makanya sekarang digalakan tahun keselamatan untuk kemanusiaan yang diharapkan zero laka, zero pelanggaran,” ujarnya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Sementara untuk mengatasi kemacetan yang terjadi di waktu-waktu pada beberapa titik di Kota Pontianak, pihaknya mengadakan diskresi dengan pengaturan secara manual. Sehingga mana yang padat itu dijalankan.

“Traffic lightnya ada di saat-saat tertentu kita abaikan lalu kita atur manual. Kemudian dengan memberdayakan unit-unit lantas yang ada di Polsek jajaran. Bahkan jika kepadatan meningkat dari ranting sabhara kita turunkan,” tukasnya.

Menurutnya masalah kemacetan memang yang paling kompleks di wilayah Polsek Pontianak Timur dan Pontianak Utara.

“Bahkan di Polsek Timur, selain lantas dan sabhara, babinkamtibmas juga turun,” terangnya.

Selain itu, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan terkait penertiban perparkiran di wilayah Kota Pontianak.

“Sebab masalah perparkiran ini juga menjadi satu di antara penyebab kemacetan,” pungkasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sebelum Jadi Kreasi Busana, Wastra Kalbar Dulunya Kerap Hanya Dijadikan Sebagai Taplak Meja

KalbarOnline, Pontianak - Owner Galeri Sintang yang juga penggiat ekonomi kreatif (ekraf) di Kabupaten Sintang,…

1 hour ago

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

5 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

6 hours ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

6 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

6 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

9 hours ago