Categories: Sekadau

AKBP Yury Nurhidayat Serahkan Laporan Polres Sekadau Kepada Kapolres Baru

Pisah Sambut Kapolres Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Setelah dilangsungkan acara tradisi penyambutan Kapolres Sekadau yang baru, acara dilanjutkan dengan Laporan Kesatuan Polres Sekadau oleh Kapolres Sekadau yang lama lama AKBP Yury Nurhidayat kepada Kapolres Sekadau yang baru AKBP Anggon Salazar Tarmizi, yang dilangsungkan di aula Bhayangkara Pratama Polres Sekadau.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh pejabat utama Polres Sekadau, Kapolsek jajaran beserta seluruh anggota Polres Sekadau, Kamis (21/9).

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Yury Nurhidayat mengenalkan serta memaparkan kepada Kapolres yang baru yakni dari pejabat utama Polres Sekadau meliputi Waka Polres, Para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek Jajaran.

AKBP Yury juga menyampaikan laporan situasi Kamtibmas di Polres Sekadau serta mengenalkan program-program Polres Sekadau yang dilaksanakan selama ia menjabat.

AKBP Yury juga menjabarkan program Polres Sekadau yakni Bhabinkamtibmas peduli pendidikan, kesehatan, dan lingkungan merupakan program andalan dan menjadi acuan di Polda Kalbar untuk Bhabinkamtibmas Polres lainnya. Dirinya juga mengenalkan beberapa anggota Polres Sekadau termasuk Bhabinkamtibmas yang berprestasi.

Sementara itu AKBP Anggon dalam sambutannya mengucapkan terima kasih serta memohon dukungan dan kerja sama dari segenap anggota Polres Sekadau dalam menjalankan tugas dan jabatan barunya sebagai Kapolres Sekadau.

“Mari bersama-sama kita teruskan program Polres Sekadau yang telah berjalan selama ini menjadi lebih baik,” ajaknya.

Acara dilanjutkan dengan pelepasan AKBP Yury meninggalkan Polres Sekadau untuk melaksanakan tugas dan jabatan barunya sebagai Kapolres Singkawang. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy Harisson Dorong Masyarakat Selalu Lestarikan Budaya dan Kerajinan Lokal

KalbarOnline, Pontianak - Pj Ketua Dekranasda Kalbar, Windy Prihastari mendorong masyarakat Kalbar untuk selalu melestarikan…

9 mins ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

2 hours ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

2 hours ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

7 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

8 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

8 hours ago