Categories: Sintang

Sambut Rencana Pemkab Sintang Rekrut Guru Kontrak

KalbarOnline, Sintang – Rencana penerimaan guru honorer kontrak daerah yang akan dilakukan Pemerintah Kabupaten Sintang menjadi angin segar bagi tenaga pendidik. Terutama bagi tenaga pendidik berstatus Guru Tidak Tetap (GTT).

Satu diantara guru honorer kontrak daerah, Adrianus menerangkan realisasi rencana ini jelas menggembirakan. Guru asal Kecamatan Ketungau Tengah ini tidak menampik hingga kini masih banyak rekan-rekannya sesama tenaga pendidik berada pada kondisi ketidakpastian dan keterbatasan.

“Kasihan teman-teman yang masih honorer sekolah dan gajinya kecil. Di Ketungau Tengah juga masih banyak. Saya dulu pernah merasakannya. Namun, semangat dalam keterbatasan dan jauh dari kata sejahtera tidak menyurutkan semangat mengabdi dan melayani anak bangsa,” ujarnya.

Pembukaan formasi guru kontrak daerah jelas meningkatkan sisi pendapatan lebih layak bagi para tenaga guru dari gaji sebelumnya. Kendati kontrak daerah belum bisa menjamin status Pegawai Negeri Sipil (PNS), setidaknya menjadi bentuk penghargaan bagi pengorbanan dan pengabdian para guru GTT selama ini.

“Sangat kita sambut prioritas Pemkab Sintang bagi guru GTT. Pembukaan guru kontrak daerah ini juga diharap bisa menyerap lulusan-lulusan tenaga pendidik yang masih menganggur. Mohon perhatian Pemkab Sintang terhadap pendidikan di wilayah Ketungau Tengah,” pungkasnya. (Sg)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

1 hour ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

1 hour ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

1 hour ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago