Categories: Sekadau

800 Pelajar Didik Jadi Agen Konseling Reproduksi

KalbarOnline, Sekadau – Pemerintah Kabupaten Sekadau melalui Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes Dalduk-KB) menggelar Jambore Pusat Informasi dan Konseling – Remaja (PIK-R) se-Kabupaten Sekadau, Senin (11/9).

Kegiatan yang dipusatkan di SMK N 1 Sekadau itu, diikuti sekitar 1000 peserta, dimana 800 diantaranya adalah pelajar.

“Jambore yang kita gelar kali ini adalah Jambore yang ke lima kalinya. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang sudah kita laksanakan sejak 2013 lalu,” ujar Stefanus Emanuel SKM, Plt Kepala Dinas Kesehatan Dalduk-KB Sekadau dalam sambutannya disela pembukaan kegiatan tersebut.

Stefanus membeberkan, jambore kali ini diikuti 9 kelompok PIK-R Sekolah yang tersebar di seluruh kecamatan yang ada di Sekadau. Peserta juga terdiri dari 4 kelompok PIK-R masyarakat yang utusan dari Kampung KB di Sekadau.

“Kegiatan ini bertujuan untuk lebih memperkenalkan salam GenRe dan menjadikan instrument pembinaan remaja, baik kalangan remaja sekolah maupun remaja masyarakat,” imbuh Stefanus.

Bupati Sekadau, Rupinus, SH., M.Si mengatakan, kegiatan PIK-R merupakan upaya menciptakan generasi bangsa yang berkualitas, terhindar dari permasalahan-permasalahan yang sering terjadi akibat pergaulan bebas yang tak bertanggungjawab.

“Diantaranya seks bebas, merokok, balap liar, menikah dini, narkoba dan lain-lain,” beber Bupati.

Permasalah-permasalahan remaja diatas, perlu menjadi perhatian besar. Karena itu, diperlukan Generasi Berencana (GenRe) kepada remaja.

“Melalui Jambore ini, kita harapkan adik-adik bisa menjadi kader GenRe dan bisa menjadi agen konseling masalah reproduksi kepada masyarakat, terutama rekan-rekannya,” papar Bupati.

Selain Bupati, kegiatan itu juga dihadiri Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si, Ketua TP PKK Kristina Rupinus dan Ketua GOW, Vixtima Hery Supriyanti Aloysius. Hadir juga sejumlah unsur Forkompimda Sekadau serta para kepala OPD dijajaran Pemkab Sekadau. (b/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago