Categories: Kubu Raya

Selain Pelajari KTM, Pemprov Aceh Juga Pelajari Pengelolaan Konflik di Wilayah Transmigrasi Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Provinsi Aceh juga belajar pengelolaan Konflik antara warga transmigran dengan warga lokal dari Kubu Raya. Ketua rombongan Pemerintah Prov Aceh, Rusdi mengatakan disamping mempelajari pengelolaan KTM, Pemerintah Prov Aceh juga mempelajari pengelolaan konflik yang timbul di lokasi transmigrasi, Kamis (7/9).

Menurutnya, Kubu Raya merupakan daerah yang sangat baik dalam penanganan konflik antara transmigran dengan warga lokal. Mengingat sampai saat ini di Kubu Raya tidak pernah terjadi konflik dengan kehadiran transmigran.

“Kita juga mempelajari cara Kubu Raya yang kita anggap sangat baik dalam pengelolaan persoalan yang timbul dengan kehadiran transmigran. Sejauh ini di Kubu Raya tidak pernah terjadi konflik antara warga lokal dengan transmigran. Berbeda dengan Aceh, yang pernah mengalami konflik,” ujar Rusdi.

Sementara Wakil Bupati Kubu Raya, Hermanus mengatakan Kubu Raya terdiri dari berbagai etnis dan budaya yang tetap harmonis. Upaya yang dilakukan adalah pendekatan oleh tokoh-tokoh masyarakat dan tokoh adat yang ada ditengah masyarakat.

“Kita bersyukur bahwa di daerah kita ini tidak pernah terjadi konflik antara kelompok masyarakat. Baik antara warga trans dengan warga lokal. Ini membuktikan bahwa masyarakat kita adalah masyarakat yang sangat harmonis. Saling menghargai dan menghormati satu sama lain. Dan Kubu Raya merupakan daerah yang sangat heterogen,” ujar Hermanus.

Dikatakan, Hermanus dengan kehadiran transmigran dimasyarakat juga dapat memotivasi masyarakat lokal untuk ikut serta bertumbuh bersama masyarakat transmigrasi. Baik dalam meningkatkan kualitas pertanian dan kegiatan lainnya oleh transmigran. Masyarakat lokal turut belajar dari transmigran yang sudah berhasil. Sehingga masyarakar lokal dan transmigran maju bersama-sama. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago