Categories: Kapuas Hulu

Pemkab Kapuas Hulu Sudah Umumkan Kelulusan Tenaga Guru Kontrak

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Sebanyak 534 orang guru dinyatakan lulus sebagai tenaga kontrak daerah Kabupaten Kapuas Hulu yang akan ditempatkan di wilayah setempat.

“Sudah diumumkan hasil tes tenaga kontrak guru, dari 1.573 yang mendaftar yang lulus 534 orang,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kapuas Hulu, Petrus Kusnadi saat ditemui di Putussibau, beberapa waktu lalu.

Kusnadi menjelaskan bahwa dari 534 orang guru tersebut terdiri dari 124 tenaga kontrak sebelumnya dan 410 tenaga kontrak baru.

Dirinya berharap para guru kontrak itu dapat menjalankan tugas penuh tanggungjawab dan mematuhi aturan yang ada.

“Mereka itu tenaga kontrak, apabila tidak melaksanakan tugas dengan baik maka dengan mudah putus kontrak, berbeda dengan PNS proses pemecatan cukup panjang,” tukas Kusnadi.

Oleh sebab itu, Kusnadi dalam waktu dekat akan mengumpulkan semua tenaga kontrak guru 2017, dan mereka akan menandatangani fakta integritas.

“Jika tidak sanggup bertugas silakan mundur, karena masih banyak yang mau menjadi guru kontrak,” tegasnya.

Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu melalui Dinas Kesehatan secara resmi mengumumkan hasil tes penerimaan tenaga kesehatan kontrak yang ditempatkan di wilayah Kapuas Hulu.

“Sudah diumumkan, dari 647 tenaga kesehatan yang mengikuti tes seleksi yang dinyatakan lulus sebanyak 142 orang menjadi tenaga kesehatan kontrak daerah tahun 2017,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kapuas Hulu, Harisson.

Dirinya juga menjelaskan bahwa tenaga kesehatan kontrak tahun 2017 itu diantaranya terdiri dari perawat, bidan dan asisten apoteker. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Satu Orang Jemaah Haji Pontianak Meninggal Dunia di Arab Saudi

KalbarOnline, Pontianak - Seorang jemaah haji asal Kalimantan Barat (Kalbar) kembali dilaporkan meninggal dunia di…

17 mins ago

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas KalbarOnline, Pontianak - Expo…

24 mins ago

178 KK di Rusunawa Harapan Jaya dan Komyos Sudarso Terima Bantuan Beras

KalbarOnline, Pontianak - Untuk meringankan beban warga yang berpenghasilan rendah, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelontorkan…

50 mins ago

Ani Sofian Ajak Semua Berkolaborasi, Tekan Angka Kekerasan di Sekolah

KalbarOnline, Pontianak – Persoalan kekerasan terhadap anak dinilai Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

52 mins ago

Pj Wako Tinjau Operasi Pasar di Kecamatan Pontianak Selatan

KalbarOnline, Pontianak - Operasi Pasar atau pasar murah yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak…

55 mins ago

Harisson Minta SMAN dan SMKN Transparan dalam Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson memerintahkan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) dan…

57 mins ago