Categories: Pontianak

Pasar Flamboyan Masuk Top 5 Inovasi Pasar Dengan SNI

KalbarOnline, Pontianak – Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Pontianak, Haryadi S Triwibowo mengatakan bahwa Pasar Flamboyan berhasil masuk sebagai finalis lima besar Lomba Inovasi Pasar Berstandar Standar Nasional Indonesia (SNI) yang digelar Kementerian Perdagangan Republik Indonesia.

“Peserta lomba ini adalah semua pasar di Indonesia. Jadi dari sekian daerah di Indonesia, Pasar Flamboyan masuk lima besar,” ujarnya seperti dilansir dari Pontianak Pontianak.Tribunnews.com.

Selanjutnya pada final tanggal 19 September 2017, pihaknya kemudian akan menyampaikan pemaparan secara langsung di Kementrian Perdagangan mengenai apa saja inovasi yang telah dilakukan di Pasar Flamboyan.

Setidaknya ada 43 indikator pasar berstandar nasional Indonesia.

Indikator itu pun sudah terpenuhi dengan berbagai pembangunan dan perubahan di pasar yang jadi nadi ekonomi Kota Pontianak dan kabupaten sekitar itu.

“Dari tahun ke tahun, Pemerintah Kota memang terus melakukan perbaikan. Alhamdulillah, artinya pasar di Pontianak khususnya Flamboyan ini sudah dipertimbangkan secara nasional,” terangnya.

Kemudian dari 43 indikator tersebut, diantaranya dinilai antara lain harus tersedia lahan bongkar muat, parkir dan adanya Ruang Terbuka Hijau, ada tempat penitipan anak, ada alat ukur timbang ulang dan juga adanya akses untuk terjadi bencana kebakaran.

“Itu kita sudah siap semua, makanya masuk final. Kondisi pasar sudah terpenuhi itu makanya masuk final lomba pasar inovasi. Kita sudah masuk 5 besar, tinggal nanti dicari pas final juara 1-3,” tandasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

37 mins ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

11 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

11 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

11 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

12 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

16 hours ago