Categories: Sekadau

Satresnarkoba Sekadau Amankan Sopir dan Kenet Bus ATS Atas Kepemilikan Sabu

KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau melalui Satresnarkoba, berhasil mengamankan pelaku tindak pidana penyalahan narkotika HS (35) warga Sanggau yang diketahui merupakan sopir bus ATS tujuan Pontianak – Mahap dan DA (30) warga Tanjung Hulu Pontianak (kernet ATS), AS (28) dan SW alias Y bin Sarbani (30) warga Mahap atas kepemilikan, pemakai dan pemesan narkotika jenis sabu sebanyak 4.12 gram dan 1.96 gram.

Adapun penangkapan terhadap para pelaku berdasarkan informasi dari masyarakat bahwa bus ATS Pontianak – Mahap sering membawa barang haram tersebut, petugas Satresnarkoba pun langsung melakukan penyelidikan dan hunting terhadap bus ATS yang sedang melintas.

Alhasil, dalam penggeledahan yang dilakukan, petugas menemukan narkotika jenis sabu didalam tas selendang warna coklat milik DA.

“Kita juga geledah tas milik HS, hasilnya kita temukan peralatan hisap dan barang bukti lainnya,” ujar Kapolres Sekadau melalui Kasat Resnarkoba Polres Sekadau, Iptu Andreas Ginting SH.

Tak habis disitu, petugas melakukan pengembangan ke Kecamatan Nanga Mahap dan kembali mengamankan tersangka AS selaku pemesan sabu dari DA dan juga mengamankan SW setelah melakukan penggeledahan dikediamannya atas kepemilikan 4.12 gram narkoba jenis sabu.

“Semua tersangka sudah diamankan di Mapolres Sekadau beserta barang bukti dengan LP nomor : 25/A/IX/2017/Kalbar/Polres Sekadau tanggal 4 September 2017,” terang Ginting.

Atas perbuatannya, tersangka terancam dijerat dengan pasal 114 ayat 1 atau pasal 112 ayat 1 UU nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman minimal 4 tahun penjara. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Sebut Koreksi dan Catatan Anggota Dewan Penting Jadi Acuan Pembangunan ke Depan

KalbarOnline, Putussibau - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kapuas Hulu menggelar rapat paripurna dengan agenda…

1 hour ago

Nikmati Alam Terbuka Sambil Melihat Pameran Lukisan di Galeri Hutan Kota Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Memperingati bulan menggambar nasional, Komunitas Perupa Kalbar (Kompak) menggelar pameran lukisan bertajuk…

2 hours ago

Nama Bank Kalbar Kembali Getarkan Kancah Nasional Lewat Event Top CSR Awards 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kawasan Mega Kuningan Jakarta menjadi saksi kembali bergemanya nama Bank Kalbar di…

8 hours ago

Walhi Kalbar Pertanyakan Kehadiran Negara Soal Perusakan Lahan Gambut

KalbarOnline, Pontianak - Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalimantan Barat secara tersirat mempertanyakan kehadiran negara dalam…

9 hours ago

Kapal Ikan BAU Terbakar di Muara Pemangkat

KalbarOnline, Sambas - Sebuah kapal ikan, Bintang Agrindo Utama (BAU) GT 98, terbakar di Muara…

9 hours ago

PWI Kalbar Dukung Komitmen Pelaksanaan PPDB Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalbar ikut berpartisipasi dalam penandatanganan komitmen bersama…

12 hours ago