Categories: Pontianak

Edi Apresiasi Penyelenggaraan Jalan Sehat Yang Digelar Pelindo II

Harap Saat Ulang Tahun Pemkot Atau Perayaan Lainnya BUMN dan BUMD Turut Ambil Bagian

KalbarOnline, Pontianak – Ribuan masyarakat mengambil bagian pada acara puncak perayaan HUT ke-72 RI yang diselenggarakan oleh BUMN. Kali ini Pelindo II / IPC Pontianak yang ditunjuk sebagai koordinator penyelenggaraan.

GM PT Pelindo II Cabang Pontianak, Ir Wahyu Hardiyanto, menuturkan bahwa dalam peringatan HUT RI tahun ini berbagai kegiatan yang mereka lakukan.

“Tahun ini berbagai kegiatan telah dilakukan, hari ini adalah puncak peringatan dengan jalan santai dan diikuti, keluarga BUMN dan masyarakat,” ucapnya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Hadir juga dalam acara tersebut dari pemerintahan Provinsi Kalbar, Kepala Dinas Disporapar, Kartius dan dari unsur Pemkot juga hadir Wakil Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono.

Wakil Wali Kota Pontianak, Edi sangat menyambut baik kegiatan ini, ia berharap BMUN yang ada di Kota Pontianak selalu mengambil bagian untuk memajukan kota dan membuat warganya lebih kreatif.

“Kita berharap BUMN tidak hanya pada saat ini mengambil bagian, kita harap saat ulang tahun Pemkot dan perayaan lainnya BUMN dan BUMD bisa mengambil bagian untuk memeriahkannya,” harapnya.

Dirinya yang mewakili Pemkot Pontianak, berterima kasih atas terselenggaranya kegiatan yang melibat masyarakat tersebut. Selain itu, ia juga berharap ini menjadi agenda tahunan dari BUMN yang ada.

Seluruh stakeholder yang ada di Kota Pontianak diajaknya untuk bersama-sama membangun Kota Pontianak. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

4 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

7 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

8 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

9 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

9 hours ago