Categories: Pontianak

Sutarmidji Dapat Rekomendasi NasDem Menuju Pilgub 2018

Ketua DPW NasDem Kalbar: Saya Akan Membangun Komunikasi Politik Dengan Partai Lain

KalbarOnline, Pontianak – Dewan Perwakilan Pusat (DPP) Partai NasDem merekomendasikan Sutarmidji, untuk diusung maju sebagai Bakal Calon Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) pada 2018 mendatang. DPW Partai NasDem Kalbar pun siap membangun komunikasi politik dengan partai-partai lainnya, untuk membangun koalisi guna memenuhi syarat pencalonan.

Ketua DPW Partai NasDem Kalbar, Syarif Abdullah Alkadrie mengatakan bahwa keputusan DPP NasDem ini sudah berdasarkan pertimbangan bahwa Sutarmidji selama ini mampu membangun masyarakat terutama di Pontianak.

“Kita mendukung beliau (Sutarmidji.red) karena melihat pandangan NasDem dengan letak geografis Kalbar. Mengamati selama dua periode menjadi Wali Kota Pontianak. Itu jadi pertimbangan untuk menjadi Gubenur Kalbar,” ujarnya.

Lebih jauh Sekretaris Fraksi NasDem ini menambahkan, DPP Partai NasDem selama ini telah mengikuti Sutarmidji sebagai calon dalam pemilihan Gubenur Kalbar pada 2018. Dari sinilah, jika DPP memerintahkan DPW Partai NasDem Kalbar untuk bersama-sama dengan calon tersebut, membangun koalisi politik memenuhi syarat pencalonan.

Syarif berjanji akan membangun koalisi dengan partai-partai lain. Dari pandangannya, semua partai merespons kepada partai apapun semua bisa menjadi koalisi.

“Saya akan membangun komunikasi politik, dalam minggu ini ketemu dengan beberapa partai dalam membangun koalisi ini,” tegas Syarif.

Sementara Sutarmidji yang datang sendiri ke kantor DPW NasDem Kalbar mengatakan sangat bersyukur, karena partai NasDem menjadi yang pertama memberikan dukungan dan sudah mengeluarkan rekomendasi.

“Saya berterima kasih karena ini dapat memuluskan langkah saya maju Gubenur Kalbar,” tukasnya.

Sebelum ke NasDem, Midji mengaku telah mendaftarkan ke semua partai yang membuka pendaftaran. Sejauh ini, ia sudah menyimpan satu nama yang akan dijadikan sebagai pasangannya dalam Pilgub 2018 nanti.

“Sebenarnya nama pasangan sudah ada, tinggal saya rasa minggu depan sudah clear dan diumumkan,” ungkapnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

1 hour ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

1 hour ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

4 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

4 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

4 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

6 hours ago