Categories: Sekadau

Tetap Semangat Mencari Nafkah Demi Anak Istri Meski Diselimuti Keterbatasan Fisik

KalbarOnline, Sekadau – Meski memiliki keterbatasan fisik, Heri pria berusia 50-an tahun masih bersemangat mencari nafkah demi anak istrinya. Heri diketahui menderita cacat permanen. Ia tak dapat melihat. Namun, ia memiliki kelebihan.

Tuhan memberkahi Heri dengan suara yang merdu. Kemampuan bernyanyi yang sangat baik ia manfaatkan sebagai modal untuk mengumpulkan rejeki.

Hari-hari, Heri berkeliling pasar. Satu unit perangkat musik digendongnya. Sambil berjalan, ia lantunkan lagu-lagu. Andalannya lagu dangdut, kebanyakan karya Rhoma Irama dan almarhum Meggy Z. Soal mendendang, jangan ragukan Heri. Yang mendengarkan lagunya pasti betah.

Bisa dibilang, profesi Heri pengamen. Karena tak bisa melihat, sang istri selalu menemaninya kemanapun pergi.

“Sudah 20 tahunan ngamen,” ujar Heri disela ngamennya di komplek terminal Lawang Kuari Sekadau, Sabtu siang (19/8).

Dari hasil mengamen itulah ia menghidupi keluarganya, lima anak dan satu istri yang ia nikahi tahun 1993. Sekarang anak Heri sudah besar-besar.

Keluarga asal Pontianak ini biasa ngamen berpindah tempat.

“Hasil tidak menentu, disyukuri saja,” tandas Heri. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pria Kubu Raya Ini Cabuli Anak Bawah Umur dan Merekamnya untuk Koleksi

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang pria asal Kabupaten Kubu Raya berinisial AF (32 tahun) ditangkap…

7 mins ago

Representasi Anak Muda di Pilwako Pontianak, Dokter Akbar Rahmad Putra Daftar ke PKB

KalbarOnline.com - Figur muda bakal calon Wali Kota Pontianak Akbar Rahmad Putra terus menggalang kekuatan…

1 hour ago

Polres Landak Gelar Pemusnahan Barang Bukti Hasil Operasi Pekat Kapuas 2024

KalbarOnline, Landak - Polres Landak menggelar press release dan pemusnahan barang bukti hasil Operasi Pekat…

8 hours ago

Daftar Tunggu Antrean Haji di Kubu Raya Capai 24 Tahun

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar manasik dan pelepasan 325 Jemaah Calon…

8 hours ago

Polres Kubu Raya Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Satu Tingkat Aiptu Soponyono

KalbarOnline, Kubu Raya - Bertugas tanpa cacat, berdedikasi hingga akhir dan melayani masyarakat dengan tulus…

8 hours ago

Halal Bihalal dan Milad ke 27 MABM Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Mohammad Bari menghadiri Halal Bihalal dan…

8 hours ago