Categories: Pontianak

Hadiri Upacara HUT ke-72 RI di Keboen Sajoek, Ini Harapan Sultan IX Pontianak

Sultan Syarief Machmud (Melvin) Alkadri

KalbarOnline, Pontianak – Sultan IX Pontianak, Sultan Syarief Machmud (Melvin) Alkadri yang turut menghadiri upacara peringatan HUT ke-72 RI di Keboen Sajoek (PSP) mengaku bahwa dirinya sangat menghayati detik-detik peringatan Hari Kemerdekaan Bangsa Indonesia.

Seperti diketahui, 17 Agustus 2017 ini merupakan momen peringatan kemerdekaan pertama yang dihadir Sultan Syarief Melvin yang beberapa waktu lalu dinobatkan sebagai Sultan IX Kesultanan Pontianak.

Patut diketahui, Kesultanan Pontianak mempunyai sejarah yang erat dengan kemerdekaan Bangsa Indonesia, bahkan saat pembantaian yang dilakukan oleh tentara Jepang di Mandor (lebih dikenal dengan Peristiwa Mandor Berdarah), banyak keluarga kerajaan yang menjadi korban.

Selain daripada itu, Sultan Hamid II merupakan perancang lambang negara Indonesia, burung Garuda Pancasila.

“Saya sangat menghayati detik-detik proklamasi ini, saya sangat terharu mengenang jasa para pahlawan kita dan para leluhur pejuang dari Kota Pontianak,” ujarnya.

Untuk itu dirinya berharap di usia yang ke-72 Indonesia dapat membuat Kota Pontianak semakin maju dan mampu bersaing dengan kota lainnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Janji Sutarmidji Jika Terpilih Kembali Jadi Gubernur Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Sutarmidji kembali mencalonkan diri sebagai Gubernur Kalbar bersama Ria Norsan sebagai calon…

4 hours ago

Jelang Pilkada 2024, Polsek Suhaid Lakukan Patroli Dialogis

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Jelang pilkada serentak 2024, Kepolisian Sektor (Polsek) Suhaid jajaran Polres Kapuas…

4 hours ago

Dalam 100 Hari Kerja, Menteri AHY Berhasil Selamatkan Rp 893,14 Miliar Risiko Kerugian Negara

KalbarOnline, Jakarta - Di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) selama 100 hari kerja, Kementerian…

5 hours ago

Tingkatkan Pendapatan Ekonomi Masyarakat Melalui Hilirisasi Minyak Kelapa Sawit

KalbarOnline, Pontianak - Komoditas kelapa sawit merupakan salah satu komoditas unggulan Indonesia, termasuk di Provinsi…

6 hours ago

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

19 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

19 hours ago