Categories: Pontianak

Persoalan Dana Hibah Pilkada Serentak 2018 Sudah Terselesaikan

Rp250 Miliar

KalbarOnline, Pontianak – Ketua KPU Kalbar, Umi Rifdiawaty mengatakan persoalan dana hibah Pilkada Serentak 2018 sudah terselesaikan. Dikatakannya, bahwa seluruh kabupaten/kota termasuk provinsi telah menyetujui besaran dana hibah.

“Dana hibah daerah sudah ditandatangani termasuk untuk pilgub. Dana hibah untuk provinsi Rp260,117 miliar dengan rencana pilkada akan diiikuti enam pasang kandidat,” ujarnya seperti dilansir dari Pontianak.tribunnews.com.

Dirinya menjelaskan bahwa dana hibah untuk tiap pasangan calon untuk kampanye Rp3,1 miliar. Selain dana hibah, Umi mengungkapkan sudah ada dua pasang kandidat yang berkonsultasi.

“Sampai saat ini ada dua kandidat perseorangan yang berkonsultasi. Dimana syarat dukungan 8,5 persen dari jumlah suara pemilu terakhir. Sebaran suaranya mencapai di delapan kabupaten,” ungkapnya.

Mengenai jalur partai politik syarat bisa mencalonkan diri yakni dengan dukungan 13 kursi.

“Harapannya pilkada serentak ketiga ini bisa lancar seperti pilkada serentak satu dan dua yang sukses. Sama halnya dengan persiapan kita juga bisa berjalan sukses terkait distribusi ke desa,” imbuhnya.

Terkait polemik pencalonan Bupati Landak Karolin Margret Natasa, Umi menuturkan sesuai aturan yang ada Karolin dapat mengikuti Pilgub Kalbar 2017. Sesuai aturan, Karolin jika dinyatakan ikut maka hanya akan cuti. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

9 mins ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

12 mins ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

3 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

10 hours ago