Categories: Kapuas Hulu

Pangdam XII/Tanjungpura Berikan PLB Kepada Satgas Pamtas di Badau

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Andika Perkasa memberikan secara langsung Penghargaan Luar Biasa Kepada Prajurit TNI, Polri Dan Beacukai, yang dilaksanakan di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Rabu (9/8).

Berikut nama – nama yang mendapatkan Penghargaan Luar Biasa tersebut, yaitu Lettu Inf Tendry Aryo (TNI), Serka Sandhi Tri Yudha (TNI), Sertu Rosadi (TNI), Sertu Leander Wiran (TNI), Kopda Yudha Eka (TNI), Aiptu Abdurrahman (Polri), Penata IIFendyanto (Beacukai), Penata II Sandi (Beacukai).

Dalam kesempatan tersebut, Pangdam XII/Tanjungpura Majen TNI Andika Perkasa menyampaikan apresiasinya kepada pihak terkait.

“Saya mengapresiasi terhadap Anggota Tni, Polri serta Pegawai Bea Cukai yg telah berhasil menggagalkan penyelendupan Narkoba berjenis Sabu-sabu 31kg dan pil ekstasi 1988 butir,” ucapnya.

Pangdam Andika berharap kepada semua Anggota dan petugas yg berada di perbatasan Nanga Badau agar meningkatkan kinerjanya lagi.

“Jadi setiap prajurit yang berprestasi akan mendapatkan penghargaan serta diajukan KPLB ke Mabesad. Selain saya menyampaikan kepada Pimpinan Polri serta Bea cukai agar mendapatkan prestasi atau pengajuan alih golongan,” tandasnya.

Pemberian Penghargaan Luar Biasa tersebut terkait penangkapan kepada Warga Negara Malaysia, Chong Chee Kok (41 Tahun) ditangkap oleh Tim Gabungan Di PLBN Badau Kabupaten Kapuas Hulu pada hari Rabu 30 Nopember 2016 tahun lalu. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Janji Sutarmidji Jika Terpilih Kembali Jadi Gubernur Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Sutarmidji kembali mencalonkan diri sebagai Gubernur Kalbar bersama Ria Norsan sebagai calon…

3 hours ago

Jelang Pilkada 2024, Polsek Suhaid Lakukan Patroli Dialogis

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Jelang pilkada serentak 2024, Kepolisian Sektor (Polsek) Suhaid jajaran Polres Kapuas…

4 hours ago

Dalam 100 Hari Kerja, Menteri AHY Berhasil Selamatkan Rp 893,14 Miliar Risiko Kerugian Negara

KalbarOnline, Jakarta - Di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) selama 100 hari kerja, Kementerian…

5 hours ago

Tingkatkan Pendapatan Ekonomi Masyarakat Melalui Hilirisasi Minyak Kelapa Sawit

KalbarOnline, Pontianak - Komoditas kelapa sawit merupakan salah satu komoditas unggulan Indonesia, termasuk di Provinsi…

5 hours ago

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

19 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

19 hours ago