Categories: Sekadau

Wabup Tinjau Pembangunan Gereja di Balai Sepuak

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si bersama Uskup Keuskupan Sanggau, beserta rombongan meninjau pembangunan Gereja Kristus Tersalib Paroki Balai Sepuak, Kecamatan Belitang Hulu, Minggu (6/8). Dalam kunjungannya itu, Wabup berharap pembangunan tersebut rampung pada Oktober mendatang.

Gereja Kristus Tersalib Paroki Balai Sepuak itu dibangun ulang di lokasi gereja yang lama. Adapun peletakan batu pertama pembangunan gereja tersebut pada Mei 2016 lalu dan mulai dikerjakan awal 2017.

Untuk progres pembangunan Gereja Kristus Tersalib Paroki Balai Sepuak sudah mencapai 90 persen. Diharapkan bulan Okterber mendatang dapat digunakan oleh umat katolik di Balai Sepuak.

“Harapannya Oktober nanti rampung dan bisa digunakan oleh umat. Kami juga menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam mendukung pembangunan gereja itu,” ucap Aloy.

“Ketika sudah selesai pembangunannya nanti rumah ibadah itu dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk membina iman umat,” timpalnya.

Dalam kunjungannya itu, Wakil Bupati Sekadau, Aloysius didampingi Uskup Keuskupan Sanggau Mgr Julius Mencuccini, Kepala BPKAD, F Iwan Karantika, Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Sekadau, Hironimus serta Pastor Paroki Balai Sepuak, Albert Yance, Pr.

Setelah mengunjungi Gereja Kristus Tersalib Paroki Balai Sepuak. Wakil Bupati Sekadau beserta rombongan mengunjungi Gereja Santo Paulus Muntik. (Mus/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Tegaskan Tidak Akan Maju Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan dirinya tidak akan mengikuti kontestasi…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Raih Prestasi Terbaik di Ajang Atletik Internasional Dubai

KalbarOnline, Pontianak - Atlet binaan kawah candradimuka Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Dinas Kepemudaan,…

2 hours ago

Pasar Bodok Membara, 25 Ruko Luluh Lantak Dalam Semalam

KalbarOnline, Pontianak - Kebakaran hebat menghantam Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Jumat…

5 hours ago

Hendak Tawuran, Empat Remaja di Pontianak Diamankan Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Polisi mengamankan empat remaja berinisial FB (17 tahun), HP (17 tahun), RF…

10 hours ago

Dua Pria Kubu Raya Ditangkap, Hendak Edarkan 45 Paket Sabu ke Para Nelayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua pria asal Kubu Raya, SS (31 tahun) dan AL (33…

11 hours ago

TP PKK Kayong Utara Raih Juara 3 Lomba Senam Kreasi di HKG ke 52 Tingkat Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Ketua Tim Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten…

11 hours ago