Categories: Sekadau

Warkop, Ruang Baru Mencari Solusi Hal-hal Kehidupan

KalbarOnline, Sekadau – Warung Kopi (Warkop) seolah-olah menjadi bagian dari kehidupan keseharian masyarakat Sekadau, meski tak selalu kopi yang menjadi incaran para tamu yang datang ke warkop.

Warkop atau biasa disebut kedai kopi menjadi ruang baru untuk menggantikan ruang-ruang lain, yang sebelumnya digunakan untuk bersantai, mengobrol atau beradu gagasan dan mencari solusi.

Sebuah literatur menyebutkan budaya minum kopi di warung kopi, banyak pemikiran-pemikiran besar lahir dari tempat ini, sehingga warkop menjadi tempat bagi para ahli pikir untuk menuangkan gagasan solusi, intelektualnya dan karyanya contoh seperti Warkop Paridang Ati, yang terletak di jalan Sekadau-Sintang.

Dalam perkembangannya, terjadi pergeseran fungsi, warkop tak hanya menjadi medium untuk berkarya tetapi menjadi tempat kongkow mulai dari keluarga, eksekutif muda terlebih anak muda. Apalagi dengan fasilitas berhotspot ria yang kian marak ditawarkan kedai-kedai kopi.

“Sesekali main kartu sambil berhotspot gratis,” ujar Boy (32) salah seorang pengunjung Warkop Paridang Ati.

Boy juga menambahkan, dirinya juga cukup sering menghabiskan waktu di warkop Paridang Ati.

“Disini selalu ramai. Bahkan, seringkali para pekerjanya lembur,” ungkapnya.

Eva (27) salah seorang pelayan warkop mengatakan bahwa ia dan teman kerjanya seringkali melayani pengunjung hingga sampai malam.

“Disini rata-rata pengunjung dari kalangan eksekutif muda dan beberapa jurnalis juga ikut nimbrung disini,” ujar Eva singkat. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

3 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

3 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

3 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

3 hours ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

3 hours ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

6 hours ago