Categories: Sekadau

Buka Bupati Sekadau Cup 2017, Rupinus: Junjung Tinggi Sportivitas

KalbarOnline, Sekadau – Turnamen Sepak Bola Piala Bupati Sekadau 2017 resmi dibuka oleh Bupati Sekadau, Rupinus, SH., M.Si yang didampingi Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si di lapangan EJ Lantu, Kota Sekadau, Kamis (20/7).

Hadir dalam pembukaan tersebut, jajaran SKPD Kabupaten Sekadau, Forkopimda Kabupaten Sekadau, Ketua KONI Kabupaten Sekadau, Kapolres Kabupaten Sekadau.

Ketua PSSI Kabupaten Sekadau, Albertus Pinus mengatakan bahwa turnamen sepak bola tersebut juga dalam rangka perayaan HUT RI ke-72. Selain itu, piala Bupati Cup itu juga sebagai ajang pembinaan kepada klub di bawah naungan PSSI Kabupaten Sekadau.

“Ini juga untuk menjaring pemain yang berbakat. Ada 48 klub yang akan berlaga dalam turnamen tersebut,” ujar Pinus.

Dirinya juga mengungkapkan bahwa tim sepakbola U-17 PS Sekadau berhasil lolos ke babak final Piala Suratin Kalbar 2017 yang digelar di Kabupaten Mempawah, usai menumbangkan PS Sanggau dengan skor 4-3.

Di Kabupaten Sekadau, lanjutnya, pemain sepak bola seperti air yang mengalir, masyarakatnya hobi dengan sepak bola.

“Tak hanya di kampung-kampung, di Kota Sekadau juga demikian,” ucapnya.

Sementara itu, Bupati Rupinus mengapresiasi pihak terkait dalam hal ini, sebab masukan yang ia sampaikan saat melantik kepengurusan KONI untuk menyelenggarakan turnamen sepak bola akhirnya terealisasi. Ia pun berharap kegiatan tersebut berjalan lancar hingga selesai.

“Kepada panitia agar melaksanakan kegiatan dengan sebaik-baiknya. Kepada pemain agar dalam bermain dapat menjunjung sportivitas apalagi nanti akan dipilih lagi untuk jadi bibit pemain Sekadau,” ujarnya.

Untuk itu, Bupati meminta semua pihak dapat mendukung dan menjaga agar Sekadau aman terkendali.

Pembukaan turnamen Bupati Cup yang pertama kali diselenggarakan di Sekadau ini ditandai dengan tendangan bola pertama oleh Bupati. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

2 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

9 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

9 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

19 hours ago