Categories: Kubu Raya

Menatap Kubu Raya 2018, Rusman Ali Daftar ke Golkar dan Siap Maju Kembali

Rusman Ali: Berangkat Dari Dukungan Masyarakat

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali, memastikan diri mendaftar sebagai bakal calon Bupati Kubu Raya pada penjaringan bakal calon Bupati Kubu Raya periode 2018-2022 ke Sekretariat DPD Partai Golkar, di Jalan Arteri Ahmad Yani 2, Desa Arang Limbung.

Sejumlah masyarakat Jalan Wonodadi akan turut mendampingi Bupati untuk mendaftar.

“Saya akan mendaftar ke Golkar, besok Minggu (9/7) sore. Mungkin dengan masyarakat yang akan mengantarkan saya nanti mendaftar,” ujar Bupati, Jumat (7/7).

Seperti yang KalbarOnline lansir dari Pontianak.tribunnews.com, Bupati menjelaskan sebelum melakukan pendaftaran, dirinya akan melaksanakan halal bi halal dengan masyarakat Jalan Wonodadi.

Baginya, keberangkatannya mendaftarkan diri menjadi bakal calon peserta pasangan Bupati 2018, berangkat dari dukungan masyarakat.

“Kita nanti akan berangkat bersama-sama ke Sekertariat DPD Partai Golkar, bersama masyarakat di Wonodadi. Karena dukungan masyarakat inilah, yang meyakinkan saya untuk mendaftar,” bebernya.

Bupati sendiri tak memberikan penjelasan lebih lanjut, terkait pasangannya.

Namun ia memastikan dirinya akan maju kembali, untuk meneruskan program pembangunan Kubu Raya.

“Sekarang kita sudah menggencarkan program pembangunan infrastruktur. Infrastruktur merupakan prioritas kita. Serta beberapa pelayanan kepada masyarakat,” tandas Bupati. (Fai/Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

13 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

17 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

18 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

18 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

18 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

18 hours ago