Categories: Sekadau

Pembentuk Karakter Anak Harus Ditanamkan Sedini Mungkin

KalbarOnline, Sekadau – Pendidikan karakter dan moralitas harus ditanamkan kepada setiap peserta didik. Menanamkan karakter dan moralitas yang baik sangat penting dilakukan untuk menciptakan generasi yang memiliki karakter dan moralitas yang baik.

Anggota DPRD Kabupaten Sekadau, Herculanus T, mengungkapkan bahwa pendidikan karakter dan moralitas memang harus dimiliki dan ditanamkan sejak dini. Hal itu, diperlukan agar karakter dan moralitas yang ditanamkan sejak dini tersebut dibawa hingga dewasa, untuk membangun bangsa yang lebih baik.

“Jika dituangkan dalam program yang akan dilaksanakan sesuai dengan rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) tahun 2016 hingga 2020, tentu ini akan disambut baik,” ujar Politisi Partai PDI Perjuangan itu, beberapa waktu lalu.

Hanya saja, kata Herculanus, jika dimasukan dalam suatu pendidikan maka format atau instrumennya haruslah jelas. Namun, jika dimasukan ke dalam mata pelajaran jangan sampai memberatkan para pelajar.

Herculanus juga mengatakan, untuk menanamkan karakter dan moralitas perlu kerjasama semua pihak.

“Kuranglah adil rasanya jika masalah karakter dan moralitas hanya diserahkan kepada urusan pendidikan saja. Semua pihak harus terlibat,” kata Sekretaris Komisi C DPRD Sekadau tersebut.

Herculanus meminta semua pihak untuk ikut terlibat dan tidak hanya menyerahkan pembentukan karakter dan moralitas anak semata-mata kepada sekolah saja, melainkan juga kepada orang tua serta lingkungan.

“Mengutip pendapat Stephen Covey seorang motivator mengatakan, pikiran akan menjadi tindakan, tindakan akan menjadi kebiasaan, kebiasaan lama-kelamaan menjadi karakter,” ucapnya.

Herculanus menilai, perlunya menciptakan lingkungan berkarakter baik. Dengan lingkungan berkarakter baik, niscaya bangsa ini khususnya Kabupaten Sekadau akan dihuni oleh insan yang berkarakter baik.

“Marilah bersama-sama membangun Sekadau yang maju dan berdaya saing melalui pembentukan karakter dan moralitas yang baik,” ajaknya. (b/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

14 mins ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

18 mins ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

26 mins ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

30 mins ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

2 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

2 hours ago