Categories: Kubu Raya

Bupati Harapkan Doa Anak Yatim dan Kaum Duafa Untuk Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, H Rusman Ali berharap dengan 850 orang anak yatim dan kaum duafa untuk selalu mendoakan, agar dalam memimpin Kabupaten Kubu Raya dapat berjalan lancar. Serta dapat mewujudkan visi misi Kubu Raya menuju Kabupaten sejahtera untuk semua, harmonis, bermartabat dan berdaya saing.

“Anak-anakku, mohon doanya agar dalam memimpin Kabupaten Kubu Raya, baik Bupati dan Wakil Bupati serta bapak-bapak pejabat ini dapat diberikan kemudahan serta kelancaran oleh Allah SWT,” tutur Bupati Rusman Ali, Selasa (13/6).

Bupati merasa bangga atas kehadiran ratusan anak yatim dan pondok pesantren di kediaman pribadinya.

“Semoga yayasan dan lembaga-lembaga yang mendampingi anak-anak yatim di Kubu Raya terus eksis dan berkembang untuk membantu sesama khususnya dalam membina anak anak yatim,” paparnya.

Rusman Ali berharap, anak-anak yatim yang berada di Kabupaten Kubu Raya terus didoakan, didukung serta dikawal agar anak-anak ini tumbuh dan berkembang sehingga kelak berguna bagi keluarga, agama, bangsa dan negara.

“Anak-anakku jangan sampai kecil hati, karena semua manusia akan menjadi yatim piatu. Seperti saya juga yatim piatu. Semoga anak-anakku bisa menjadi Bupati seperti saya, yang penting harus semangat,” ucap Rusman Ali memotivasi anak-anak yatim.

Rusman Ali juga berpesan, agar terus belajar dan meraih cita-citanya, karena banyak beasiswa untuk melanjutkan sekolah. Tidak hanya itu, anak-anaku, harus terus belajar, terutama pendidikan agama, karena pendidikan agama akan menjadi bekal buat kita, baik didunia maupun akhirat.

“Banyak macam beasiswa, baik prestasi, keterampilan dan beasiswa kurang beruntung (kurang mampu). Itu harus dicari dan dilakukan oleh pihak siswa. Tanyakan dengan guru atau Dinas Pendidikan. Yang penting punya niat untuk melanjutkan pendidikan,” jelasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemkab Kubu Raya Terus Tekan Angka Stunting

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengungkapkan, sebagai daerah pesisir kondisi…

43 mins ago

Pj Bupati Kamaruzaman Sebut Sederet Peran Penting Posyandu

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan bahwa pelayanan bidang kesehatan…

45 mins ago

Lindungi Pelaku Usaha dengan Pemberian Nomor Induk Berusaha

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menegaskan komitmen pihaknya untuk…

48 mins ago

Pemkab Kubu Raya Gelar O2SN Tingkat SD

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman membuka Olimpiade Olahraga Siswa Nasional…

49 mins ago

Pj Bupati Kamaruzaman Dampingi Tim Setwapres RI Pantau Pengukuran dan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting

KalbarOnline, Kubu Raya – Pj Bupati Kubu Raya Syarif Kamaruzaman mendampingi Tim Sekretariat Wakil Presiden…

50 mins ago

Tingkatkan Literasi Anak, Pj Bupati Kubu Raya Apresiasi Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengapresiasi pelaksanaan Lomba Bercerita…

55 mins ago