Categories: Kubu Raya

Bupati Dukung Petani Lokal Dengan Alat Modern

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya terus berupaya mewujudkan swasembada pangan masyarakat dengan mendorong peningkatan produksi pangan melalui bantuan alat-alat pertanian.

Hal tersebut ditegaskan oleh Bupati Kubu Raya, Rusman Ali saat memberikan bantuan alat-alat pertanian kepada sejumlah kelompok tani di Kecamatan Sungai Kakap.

“Kita terus memerus mendorong dan berupaya semaksimal mungkin untuk mewujudkan swasembada pangan masyarakat. Melalui program peningkatan produktifitas hasil-hasil pertanian sesuai dengan potensi wilayah masing-masing. Salah satu caranya adalah dengan melengkapi alat-alat pertanian sebagai sarana pendukungnya,” jelas, Rusman Ali, Senin (12/6).

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kubu Raya, Gandhi Satyagraha mengatakan, Pemerintah berkomitmen untuk mendorong swasembada pangan melalui peningkatan produksi dan perluasan areal garapan masyarakat.

Menurutnya dengan melakukan pemetaan potensi wilayah. Seperti di Sungai Kakap menjadi fokus utama pengembangan adalah tanaman padi. Dengan sedikit pengembangan sayuran dan holtikultura.

“Kita terus melakukan inovasi pertanian dengan pengembangan dan penambahan areal olahan masyarakat serta pemanfaatan teknologi. Kita memberikan bantuan alat-alat pertanian sebagai sarana penunjang untuk meningkatkan aktifitas pertanian masyarakat kita,” ujar Gandhi.

Dengan adanya sarana dan prasarana, kata Gandhi, akan mampu mendorong peningkatan hasil produksi dan perluasan areal tanam. Dirinya mencontohkan, jika kelompok tani mengelola lahan dengan cara manual akan memakan waktu lebih banyak dan lahan yang dapat diolah juga sedikit. Tetapi jika menggunakan traktor, akan lebih cepat dan lahan yang dapat diolah akan lebih luas.

“Untuk itulah, sebagaimana arahan Bapak Bupati kepada kita agar petani-petani kita dilengkapi dengan fasilitas dan teknologi pertanian modern. Sehingga luas dan hasil pertanian Kubu Raya terus meningkat,” pungkasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

2 mins ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

2 mins ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

3 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

3 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

3 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

5 hours ago