Categories: Sekadau

Wabub Sekadau Hadiri Fokus Grup Diskusi Penanganan Karhutla

Wabup: Penanganan Karhutla Harus Sampai Pada Desa

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau Aloysius, SH., M.Si turut menghadiri kegiatan Fokus Grup Diskusi (FGD) penanganan Karhutla yang dilaksanakan oleh Polda Kalbar, Pangdam XII Tanjung Pura, Dinas Kehutanan, Badan Lingkungan Hidup dan Perumahan Rakyat Provinsi Kalbar di Mahkota Hotel, Selasa, (23/5/2017).

Wakil Bupati Sekadau Aloysius berharap regulasi penangan Karhutala di Kalbar ini harus sampai pada tingkat pemerintahan yang paling bawah yaitu desa.

“Kerjasama ini dimulai dari Pemerintah Daerah, Kepolisian TNI bahkan sampai ke masyarakat desa,” paparnya.

Menurut Wabup permasalahan yang masih ada sekarang ini terkait dengan Karhutla adalah masalah kebiasaan adat berladang. Kebiasaan adat seperti ini perlu dicari jalan keluar. Selain itu dalam penanganan masalah karhutla terkait dengan kebiasaan berladang ini juga diharapkan pihak keamanan bisa melakukan tindakan persuasif kepada masyarakat.

“Penangan karhutla bisa dilakukan oleh pihak kemanan dengan cara persuasif kepada masyarakat. Berikan penjelasan kepada masyarakat bahwa tidak boleh lagi melakukan pembakaran hutan, kalau hal itu dilakukan maka akan diberikan hukuman atau sanksi, dengan demikian masyarakat bisa mengetahui, tetapi juga dengan memberikan solusi karena itu yang mereka harapkan dari kita,” ungkapnya.

Wabup berharap kepada semua elemen masyarakat di kabupaten Sekadau untuk aktif menyatukan langkah dalam upaya pencegahan dan pengendalian kebakaran hutan dan lahan khususnya. (Mus/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Pastikan Kesejahteraan Para Guru di Kalbar Terpenuhi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan bahwa pihaknya terus berupaya memperhatikan…

8 hours ago

Sinergitas Bersama BNN dan Pemprov Kalbar, Putus Mata Rantai Narkoba

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia (RI), Marthinus Hukom melaksanakan audiensi…

8 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Bupati Ketapang dan KKU Lebih Serius Kendalikan Inflasi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson meminta kepada Bupati Ketapang dan Pj…

8 hours ago

Sebelum Jadi Kreasi Busana, Wastra Kalbar Dulunya Kerap Hanya Dijadikan Sebagai Taplak Meja

KalbarOnline, Pontianak - Owner Galeri Sintang yang juga penggiat ekonomi kreatif (ekraf) di Kabupaten Sintang,…

10 hours ago

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

13 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

14 hours ago