Categories: Pontianak

Donor Darah Sebagai Gaya Hidup Yang Menyehatkan

Satu Rangkaian Dalam Memperingati Harjad Polisi Militer ke-71

KalbarOnline, Pontianak – Prajurit dan Persit Kartika Chandra Kirana Polisi Militer Kodam (Pomdam) XII/Tanjungpura melakukan Donor Darah di Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Jalan Ahmad Yani, Pontianak, Kalimantan Barat, Senin (22/5). Kegiatan donor darah dipimpin langsung oleh Komandan Polisi Militer Daerah Militer XII/ Tanjungpura, Kolonel Cpm Rahmat Safari.

Kegiatan donor darah merupakan salah satu rangkaian dalam memperingati Hari Jadi Polisi Militer ke-71  yang jatuh pada tanggal 22 Juni 2017, dijelaskan Danpomdam XII/Tpr Kolonel Cpm Rahmat Safari.

“Seluruh prajurit Polisi Militer Kodam XII/Tanjungpura ingin melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat dan kemanusiaan pada peringatan HUT Pomad kali ini,” jelasnya.

Disamping itu kegiatan donor darah merupakan bentuk kepedulian prajurit Pomdam XII/Tpr dalam mendukung program kemanusiaan melalui PMI, karena darah yang terkumpul dari kegiatan tersebut nantinya akan disumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan, lanjut Danpomdam.

“Terbatasnya persediaan darah yang dimiliki oleh Palang Merah Indonesia saat ini, menuntut kita semua untuk lebih memasyarakatkan kegiatan donor darah seperti ini dengan harapan bahwa darah yang telah diberikan dapat membantu menyelamatkan jiwa manusia yang membutuhkan,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut Danpomdam XII/Tpr mengajak masyarakat untuk menjadikan donor darah sebagai gaya hidup yang menyehatkan, bukan merupakan suatu yang menakutkan.

“Semoga darah yang sudah disumbangkan ini mendapatkan berkah dari Tuhan Yang Maha Esa,” tutup, Kolonel Cpm Rahmat Safari Danpomdam XII/Tpr. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

2 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

5 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

5 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

22 hours ago

Budi Perasetiyono Dipanggil ke Jakarta, Penjaringan Calon Kepala Daerah di Tingkat DPP PKB

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Budi Perasetiyono yang telah mendaftar di…

23 hours ago