Categories: Ketapang

Buka Musda DPD Golkar Ketapang ke IX, Ria Norsan Minta Kader Untuk Sering Turun ke Lapangan

KalbarOnline, Ketapang – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Ketapang, menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke IX bertempat di Hotel Borneo Emerald Ketapang, Jum’at (19/5).

Musda Golkar Ketapang ke IX, dihadiri Ketua DPD Golkar Provinsi Kalimantan Barat, Drs H Ria Norsan, MM, MH, Sekretaris DPD Provinsi Kalbar, Ir H Prabasa Anantatur, MH, Ketua Korwil Kalbar Maman Abdurrahman, ST, Dewan Pertimbangan Partai Golkar, H Morkes Effendi, S.Pd., MH, dan anggota DPRD Partai Golkar serta turut hadir juga Bupati dan Wakil Bupati Ketapang.

Musda DPD Golkar Ketapang ke IX ini, bertujuan untuk memilih Ketua DPD Partai Golkar Ketapang periode 2017 – 2020.

Dalam sambutannya di depan seluruh kader Golkar, Ketua DPD partai Golkar Ketapang, M Yasir Anshari, ST mengingatkan agar Musda Partai Golkar Ketapang kali ini menjadi momentum untuk terus maju dan berbenah.

“Karena dalam beberapa tahun terakhir berbagai macam masalah telah menerpa Partai Golkar. Pengalaman – pengalaman yang telah kita lalui di periode ini telah mengalami berbagai macam ujian, ini sebuah pelajaran bagi kita untuk kedepan lebih baik lagi,” ujarnya.

Sementara Ketua DPD Golkar Provinsi Kalimantan Barat, Ria Norsan dalam sambutannya mengingatkan agar semua kader untuk dapat mencermati tema Musda Partai Golkar kali ini yaitu Solid Terkonsolidasi, Efektif Mengemban Misi, dan Berjaya Dikala Pemilu, seraya mengaminkan pesan yang disampaikan Dewan Pertimbangan Partai Golkar Provinsi Kalbar, H Morkes Efendi yang sebelumnya juga menyampaikan sambutan yaitu agar para pengurus DPD dan Politikus partai Golkar untuk sering turun ke lapangan untuk menyerap aspirasi kader partai Golkar dan masyarakat.

“Saya sangat setuju dengan pesan bapak H Morkes Effendi agar pengurus dan politikus partai Golkar untuk sering – sering ke lapangan dan jangan selalu berada dikantor,” tegasnya.

Musda DPD Golkar Kabupaten Ketapang dibuka langsung oleh Ketua DPD provinsi dengan ditandai pemukulan gong tanda dibukanya musda ke IX yang akan berlangsung mulai tanggal 19 Mei sampai dengan 20 Mei 2017. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

6 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

7 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

7 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

7 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago