Categories: Kubu Raya

Kubu Raya Komitmen Dukung Ketahanan Pangan Ibu Kota

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali didampingi anggota Legislatif Daerah I Provinsi Kalbar, Ujang Sukandar, dan Anggota legislative Daerah II, Suharso serta Kepala Dinas Pertanian Kubu Raya, Ghandi Satyagraha memberikan bantuan alat pertanian kepada sejumlah kelompok tani dan gabungan kelompok tani saat berkunjung ke Desa Teluk Ampening Kecamatan Terentang, Kubu Raya, Senin (15/5).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati mengatakan bahwa pemerintah akan terus mengupayakan bantuan fasilitas pertanian dan pendampingan melalui Dinas Pertanian Kubu Raya, guna untuk meningkatkan produksi pertanian Kubu Raya. Dirinya menambahkan sebagai ketahanan pangan penyangga Ibu Kota, Kubu Raya sangat berperan penting dalam menyediakan kecukupan pangan Kubu Raya dan Kalimantan Barat.

Selain mendukung program Pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan, Pemerintah Kubu Raya juga berupaya untuk menjaga kecukupan pangan masyarakat dengan meningkatkan hasil produksi pertanian Kubu Raya.

“Petani kita yang tergabung dalam kelompok tani dan gabungan kelompok tani akan terus kita dampingi dan fasilitasi guna meningkatkan produktifitas pertanian kita. Sejauh ini, kita masih surplus, namun ini kita harus terus jaga dan tingkatkan guna menjaga keamanan pangan masyarakat kita,” ujar Bupati Rusman Ali.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kubu Raya Gandhi Satyagraha menuturkan  bahwa Dinas Pertanian Kubu Raya akan terus melakukan pembinaan dan pendampingan kepada kelompok-kelompok tani di Kubu Raya. Baik pendampingan penyuluhan hinggga pendampingan dalam penerapan tekhnologi pendukung bagi leningkatan produksi pertanian Kubu Raya.

“Kita terus melakukan pendampingan kepada para petani kita. Agar program kita dalam meningkatkan produksi pangan Kubu Raya dapat kita wujudkan. Kita beri pendampingan dan penyuluhan bahkan hingga penerapan tekhnologi pertanian juga kita dampingi petani kita. Ini kita lakukan agar seluruh bantuan penerintah tepat sasaran dan tepat guna sebagaimana harapan pak Bupati. Disamping itu, agar musim tanam terjadwal dengan baik sehingga meminjmalisir kemungkinan serangan hama,” terang Gandhi.

Anggota DPRD Kubu Raya daerah pemilihan Kubater Suharso sangat mendukung dan mengapresiasi kebijakan-kebijakan Pemerintah Kubu Raya dalam mendukung peningkatan hasil pertanian Kubu Raya. Pemberian bantuan pertanian dan pendampingan terhadap petani Kubu Raya.

“Tentu kita sangat mendukung apa yang dilakukan Pemerintah Kubu Raya dalam mendorong peningkatan kualitas dan produktifitas pertanian kita. Sebagai daerah penyangga Ibu Kota, kita memang harus terus meningkatkan hasil-hasil pertanian kita untuk menjaga keamanan pangan masyarakat kita di Kubu Raya dan Kalimantan Barat,” tukas Suharso. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024 

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

4 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

4 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

5 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

5 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

6 hours ago

Menelusuri Keindahan Budaya dan Adat di Rumah Betang Saham, Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alam dan keberagaman budaya,…

6 hours ago