Categories: Sekadau

Peringatan Hari Kartini ke – 138, SMAN 1 Nanga Mahap Gelar Upacara Bendera

Siswi dan Guru Wanita SMAN 1 Nanga Mahap Gunakan Baju Kebaya dan Baju Adat Daerah

KalbarOnline, Sekadau – Peringatan Hari lahir RA Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April diperingati dengan berbagai cara. Begitu pula dengan SMA Negeri 1 Nanga Mahap, Kabupaten Sekadau turut serta memeriahkan dan menyambut hari Pahlawan emansipasi wanita Indonesia tersebut.

Dimulai dengan upacara bendera yang petugasnya mulai dari pengibar bendera sampai pembina upacara adalah wanita. Sebagai pembina upacara, Rahmawati sekaligus guru agama Islam di sekolah tersebut mengamanatkan bahwa wanita Indonesia saat ini jangan menyiakan perjuangan RA Kartini.

Dalam upacara terlihat berbeda karena para peserta upacara baik siswi maupun gurunya sebagian besar menggunakan baju kebaya dan baju daerah adat setempat. Begitu pula dengan para siswa dan guru pria termasuk kepala sekolahnya T Haryadi, S.Pd.

Setelah upacara selesai dilanjutkan dengan acara peragaan busana kebaya dan baju daerah oleh para siswi dan guru wanita di sekolah tersebut.

Menurut penuturan salah satu guru SMA Negeri Kecamatan Nanga Mahap, Rika Yudha SP, tahun ini peringatan RA Kartini di SMAN 1 cukup meriah.

“Saya berharap tahun depan acara ini dapat lebih ditingkatkan lagi. Kita sekarang telah membuktikan bahwa wanita setara dalam pendidikannya dengan laki-laki, sehingga wanita tidak mau ketinggalan dalam pendidikan dengan laki-laki,” tekadnya.

“Para wanita tidak mau ketinggalan dalam bidang profesi dengan laki-laki. Laki-laki ada yang jadi menteri, maka wanitapun tak mau ketinggalan ada juga yang menjadi menteri, dan sebagainya,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

16 mins ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

25 mins ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

14 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

14 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

14 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

14 hours ago