Categories: Pontianak

Sertijab Danpomal Lantamal XII Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) XII Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI (Mar) M. Hari memimpin acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Danpomal Lantamal XII Pontianak dari Letkol Laut (PM) Suharto, S.Pd kepada Letkol Laut (PM) Hendri A.P Sinaga, S.H., M.H., beserta penyerahan jabatan Kasatkom Lantamal XII Pontianak Letkol Laut (P) Fajar Hernawan kepada Komandan Lantamal XII di Gedung Serbaguna Malahayati Markas Komando (Mako) Lantamal XII Pontianak Jalan Kom Yos Sudarso No 1 Pontianak, Kamis (20/4).

Pada acara serah terima jabatan Danpomal Lantamal XII Pontianak sebelumnya dilaksanakan memorandum oleh Letkol Laut (PM) Suharto, S.Pd selaku pejabat Danpomal lantamal XII Pontianak kepada calon penggantinya Letkol Laut (PM) Hendri A.P Sinaga, S.H, M.H.

Danlantamal XII Pontianak Brigjen TNI (Mar) M. Hari menyampaikan bahwa serah terima jabatan merupakan salah satu proses pembinaan personel yang diwujudkan melalui tour of area dan tour of duty guna menunjang peningkatan profesionalisme personel, disamping itu serah terima jabatan dimaksudkan pula sebagai upaya penyegaran, baik dalam organisasi maupun bagi personel yang bersangkutan.

“Pergantian personel pengawal organisasi, diharapkan dapat memberikan nuansa baru yang dapat merangsang tumbuh kembangnya kreativitas dan inovasi,” harapnya.

Danlantamal XII Pontianak juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada Letkol Laut (PM) Suharto, S.Pd beserta Letkol Laut (P) Fajar Hernawan atas loyalitas dan dedikasi yang telah ditunjukkan selama ini disertai doa semoga dapat meraih sukses di tempat penugasan yang baru dan untuk Letkol Laut (PM) Hendri A.P Sinaga, S.H, M.H.

“Saya ucapkan selamat datang di jajaran Lantamal XII Pontianak serta selamat atas kepercayaan yang diberikan oleh pemimpin TNI Angkatan Laut untuk menjabat sebagai Danpomal Lantamal XII Pontianak,” ucapnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

4 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

4 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

4 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

4 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

4 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

6 hours ago