Categories: Sekadau

Satpol PP Sekadau Tertibkan Kawasan Pasar Jelang Hari Besar Keagamaan

Pasar Flamboyan dan Pasar Kapuas Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sekadau menggelar operasi tertib pasar yang dipimpin Kasi Operasional Pol PP, Ab A Yamin didampingi Kasi Penegak Perda, Syafarudin dan Kasi Tibum, Daswanto, Kamis (13/4).

Target operasi dilaksanakan di kawasan Pasar Flamboyan dan Pasar Kapuas Sekadau.

Dalam operasi tersebut disampaikan bahwa penertiban mencakup parkiran, pedagang dan penyalahgunaan ruas jalan seperti barang atau atribut PKL yang mempersempit ruas jalan.

Seperti yang diungkapkan Kepala Seksi Operasional, Ab A Yamin, masih banyak yang bandel. Bahkan, ada kawasan bebas parkir pun dipadati dengan motor para pengunjung. Padahal, dikawasan tersebut ada juru parkir yang ditugaskan.

“Ini kegiatan rutin kita dalam penegakan perda. Kita akan tindak tegas yang melanggar sesuai aturan yang berlaku,” tuturnya kepada awak media.

Hal senada juga disampaikan Kepala Seksi Ketertiban Umum, Daswanto bahwa giat operasi ini merupakan tindak lanjut pemerintah daerah atas pelanggaran yang dilakukan oleh para pedagang kaki lima (PKL).

“Apalagi ini menjelang hari besar keagamaan (Paskah-red). Dan kita akan terus lakukan setidaknya tiga kali dalam sebulan,” timpalnya.

Salah satu juru parkir Pasar Kapuas Sekadau, Dode mengaku bahwa sudah sering disampaikan kepada para pengunjung untuk memarkir kendaraannya pada tempat yang sudah disediakan.

“Kita udah sering ingatkan kepada warga, namun mau bagaimana lagi,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polisi Ungkap Kasus Pencurian Toko Ikan Hias di Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya -  Polres Kubu Raya berhasil mengungkap kasus pencurian sebuah toko ikan hias…

41 mins ago

Muda Mahendrawan Terima Rekomendasi PAN Maju Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal Calon Gubernur Kalimantan Barat, Muda Mahendrawan mengambil surat rekomendasi dari Dewan…

2 hours ago

Kunker ke Manis Mata, Sekda Ketapang Bahas Soal Batas Wilayah Kabupaten Sukamara dan Lamandau Kalteng

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kecamatan Manis Mata,…

2 hours ago

Warga Kalis Terdampak Pembangunan Pile Slab Dua Teriak Minta Tolong Bupati Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Beberapa bulan lalu, pernah dilakukan aksi warga Kalis pemilik lahan yang…

2 hours ago

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

8 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

8 hours ago