Categories: Pontianak

Resmi Tempati Pasar Kenanga Anggrek, Wali Kota Minta Pedagang Jaga Kebersihan

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak meresmikan Pasar Kenanga Anggrek di Komplek Pertokoan Anggrek Jalan Ya M Sabran Kecamatan Pontianak Timur, Sabtu (8/4).

Sebanyak 100 los dan 72 kios di sediakan untuk mengakomodir para pedagang yang berjualan di parkiran Pasar Kenanga Dalam Bugis dan Jalan Sultan Hamid II serta beberapa pedagang sekitar Pasar Kenanga Anggrek.

Wali Kota Pontianak Sutarmiji menerangkan, sebagian pedagang ikan di Pasar Kenanga juga akan di relokasi ke pasar itu. Mengingat, kawasan Pasar Kenanga akan di bersihkan seiring pembangunan waterfront city, sehingga harus bebas dari aktifitas pedagang.

Meski sudah lama di bangun, diakuinya masih ada beberapa titik di Pasar Kenanga Anggrek yang harus segera dibenahi.

“Pasar ini sudah lama, saya minta minggu ini harus dibenahi, salurannya, tempat sampah kering dimana yang basah dimana, bak sampah tidak boleh di depan tapi di belakang,” ujarnya.

Selain itu, Sutarmidji juga berharap dinas terkait dapat membina para pedagang, begitu juga dengan manajemen pertokoan Anggrek untuk menata kembali sistem keamanan, dan keluar masuk kendaraan ke pasar itu.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Pontianak, Haryadi S Tribowo menjelaskan bahwa pihaknya memberlakukan sewa pemanfaatan bagi para pedagang Pasar Kenanga Anggrek pertahunnya.

“Dimana khusus los dikenakan biaya Rp1 juta per tahun, sedangkan kios di kenakan biaya Rp2 juta per tahun,” jelasnya.

Kedepan, lanjutnya, pedagang Pasar Kenanga Anggrek akan ditata dengan menerapkan sistem Pasar SNI.

“Jadi pedagang nanti kita bagi sesuai barang yang di jual, agar rapi PKL yang ada sekitar kawasan pasar kita masukan. Jadi tidak ada lagi PKL di jalan,” pungkasnya. (Fat/Jim Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sebelum Jadi Kreasi Busana, Wastra Kalbar Dulunya Kerap Hanya Dijadikan Sebagai Taplak Meja

KalbarOnline, Pontianak - Owner Galeri Sintang yang juga penggiat ekonomi kreatif (ekraf) di Kabupaten Sintang,…

43 mins ago

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

4 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

5 hours ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

5 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

6 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

9 hours ago