Categories: Ketapang

Klaim Tak Ada Kaitan Dengan Pemkab Ketapang, Bupati Minta Aparat Usut Tuntas Kasus Pungli Tenaga Kontrak

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan mendukung sepenuhnya aparat penegak hukum memproses kasus operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan Tim Saber Pungli Ketapang terhadap lima orang yang diduga merupakan tim seleksi penerimaan tenaga kontrak di lingkungan Pemkab Ketapang yang melakukan aktifitas pungutan liar terhadap penerimaan tenaga kontrak.

“Saya mengutuk kejadian tersebut, saya minta aparat mengusut kasus tersebut secara tuntas,” ujarnya dihadapan masyarakat Ketapang, Senin (3/4) lalu.

Orang nomor 1 (satu) di Kabupaten Ketapang ini juga menegaskan bahwa para pelaku yang ditangkap tidak ada kaitan dengannya sebagai Bupati.

“Termasuk jajaran dan tim seleksi penerimaan tenaga kontrak di lingkungan Pemkab Ketapang,” tegasnya.

Selain itu, ia juga mengungkapkan sedari awal pengumuman pembukaan bahwa dirinya juga sudah menandatangani imbauan untuk mengantisipasi hal tersebut.

Yang diantara beberapa poin himbauan tersebut yakni masyarakat dihimbau agar tidak percaya kepada oknum yang menjanjikan kelulusan.

“Sekali lagi saya tegaskan, Pemerintah maupun tim seleksi peneriman tenaga kontrak tak ada kaitan dengan persoalan itu. Jadi saya sangat mendukung aparat penegak hukum memproses kasus tersebut hingga tuntas,” pungkasnya. (Adi)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

600 Pemuda Kalbar Terlibat dalam Aksi Menyala Kakak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - 600 generasi muda dari berbagai komunitas dan organisasi di Kalimantan Barat terlibat…

5 hours ago

Presiden Jokowi Kenakan Wastra Khas Kalbar di KTT World Water Forum

KalbarOnline, Pontianak - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo terlihat mengenakan wastra khas Kalimantan Barat (Kalbar)…

5 hours ago

PAN Restui Tjhai Chui Mie Maju Bersama Muhammadin di Pilwako Singkawang

KalbarOnline, Pontianak - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) memberikan surat rekomendasi dukungan kepada bakal pasangan…

6 hours ago

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

15 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

15 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

15 hours ago