Categories: Kubu Raya

Apresiasi Capaian Masyarakat, Bupati Berikan Bantuan Ribuan Bibit Pertanian

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya memberikan bantuan sebanyak 2.750 bibit dari berbagai tanaman pertanian, ke Desa Kuala Mandor B Kecamatan Kuala Mandor, Minggu (2/4) lalu.

Bantuan tersebut merupakan apresiasi Pemkab atas capaian masyarakat, di sektor pertanian dan pendidikan.

Bupati Kubu Raya, Rusman Ali yang menyerahkan secara langsung bantuan tersebut kepada petani di Kantor Camat Kuala Mandor mengharapkan agar dengan diberikan bantuan, para petani dapat terus selalu bersemangat dan meningkatkan hasil pertanian masyarakat.

“Bantuan bibit itu diantaranya, pohon petai sebanyak 324 batang, durian sebanyak 1602 batang, jengkol sebanyak 620 batang dan langsat sebanyak 203 batang.

Bantuan tersebut sebagai apresiasi dari Bupati terhadap semangat masyarakat yang sangat tinggi dalam mengembangkan dan meningkatkan produksi hasil pertanian, terutama menuju swasembada pangan.

“Akan terus dukung dengan program-program,” tuturnya.

Ia juga berharap, semua pihak dapat saling berkoordinasi. Dari pemerintah desa yang dimulai dari RT, RW, Kades dan Camat agar menselaraskan program yang sudah dijalankan, terutama untuk pembangunan desa.

“Apabila desanya maju, tentu masyarakatnya akan jadi makmur. Terlebih lagi didukung akses sudah bagus untuk menjual hasil pertanian,” pungkasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

2 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

7 hours ago