Categories: Sekadau

RSUD Sekadau Ubah Image Yang Bersahabat Bagi Pasien Anak-Anak

KalbarOnline, Sekadau – Rumah Sakit Umum Daerah Tipe C Kabupaten Sekadau, berbenah ruangan perawatan anak. Selain merubah image ditakuti anak, ruangan yang dimodifikasi pihak RSUD tersebut juga mengusung tujuan perawatan dan lingkungan yang ramah terhadap pasien anak-anak. Walaupun sakit, kebutuhan bermain anak tetap prioritas dan jangan diabaikan, karena lingkungan dan suasana sangat membantu proses penyembuhan untuk pasien anak-anak.

“Kita tidak membuat, kita hanya modifikasi saja. Ini kita lakukan supaya mengubah image bagi pasien anak-anak, yang mana anak-anak itu kebanyakan takut kalau mendengar kata rumah sakit. Jadi, modifikasi ruangan seperti tempat bermain ini, kami rasa bisa memberikan rasa nyaman pada anak selama perawat dan bisa membantu proses penyembuhan. Kita juga masuk ke dunia anak ini tentulah dengan tujuan perawatan dan lingkungan menopang terapi penyembuhan,” ujar Plt Direktur RSUD Sekadau, Henry Alpius, Senin (3/4) kemarin.

Henry yang akrab disapa Rajoi ini juga mengatakan bahwa manfaat untuk kesembuhan bagi pasien, terutama anak, menurutnya sangat jelas dan ada.

“Menurut teori, anak-anak itu dalam masa pertumbuhan, dan perkembangan anak juga diringi dengan masa-masa bermain, dan kita fasilitasi agar tidak stress selama dirawat, tentulah anak-anak mudah sembuh,” tuturnya.

“Dalam rangka memberikan perawatan yang menyenangkan serta penurunan dampak stress bagi anak yang dirawat maka RSUD Sekadau, kita sediakan ruang perawatan ramah anak yang dilengkapi ruang bermain edukasi,” tukasnya.

“Kalau di RSUD Sekadau kita ada kelas 1, 2 dan 3. Untuk kelas vip belum ada, hal ini juga mengingat karena kebutuhan. Kalau saya boleh mempromosikan, untuk kelas tiga kita saja tidak kalah dengan kelas satu, dan saran saya tidak ada salahnya datang dan melihat langsung, nanti di kira edit-edit foto nya. Jadi kelas tiga juga fasilitasnya tidak kalah sama kelas satu, ini tentu untuk memajukan Kabupaten Sekadau dalam bidang pelayanan kesehatan,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

1 hour ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

1 hour ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

1 hour ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

1 hour ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

2 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

3 hours ago