Categories: Sekadau

PKK Sekadau Berikan Bantuan Kepada Keluarga Kurang Mampu

KalbarOnline, Sekadau – Di rumah yang berdindingkan papan, kehidupan keluarga Yanti (51) terbilang memprihatinkan. Yanti tinggal bersama sang ibu yang kediamannya terletak di Kampung Suak Belimbing, Dusun Pasar Hulu, Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir.

Untuk kehidupan sehari-hari keluarga ini mengandalkan belas kasih dari keluarga dan para tetangga. Bahkan yang lebih memprihatiankan Yanti diduga memiliki keterbelakangan mental.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sekadau, Kristina Rupinus sempat berkomunikasi dengan ibu kandung Yanti yaitu Anong (76). Dalam perbincangan dengan kata yang terbata-bata, perempuan paruh baya itu menceritakan kehidupan dirinya dan sang anak yang mengandalkan belas kasih dari sanak keluarga dan tetangganya.

“Tentunya kami sangat prihatin dengan kondisi keluarga tersebut, apalagi ini letaknya di tengah kota. Bantuan yang kami berikan mudah-mudahan bermanfaat bagi keluarga yang membutuhkan,” ucapnya.

Kristina menuturkan, pihaknya menerima informasi adanya keluarga yang kurang mampu dengan kondisi yang cukup memprihatinkan. Atas informasi tersebut, kata dia, pihaknya pun langsung datang untuk melihat secara langsung kondisi sebenarnya.

“Kami juga menggandeng Dinas Sosial terjun langsung sekaligus memberikan bantuan kepada warga kurang mampu. Dengan begini, tidak hanya melihat saja, tetapi juga ada tindak lanjutnya,” tuturnya.

Tindak lanjut tersebut, kata Kristina, yaitu untuk membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan. Sebab, bukan tidak mungkin masih ada keluarga kurang mampu yang membutuhkan uluran tangan.

“Kami dari PKK juga memberikan bantuan kepada penyandang disabilitas,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

3 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

3 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

3 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

4 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

7 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

11 hours ago