Categories: Sambas

Estimasi Dana MTQ Kabupaten Sambas Nyaris Rp1 Miliar

KalbarOnline, Sambas – Musabaqah Tilawatil Qur’an Kabupaten Sambas ke XXVIII akan dilaksanakan di Kecamatan Semparuk pada bulan Desember 2017 mendatang.

Demikian diungkapkan Camat Semparuk, Jumli saat ditemui di ruang kerjanya beberapa waktu lalu.

Dirinya juga mengatakan bahwa panitia pelaksanakan di kecamatan telah dibentuk akhir 2016 kemarin dan sekarang sudah mulai berkerja.

“Demikian pula yang menyangkut regulasi dana pelaksanaannya, juga telah dibicarakan secara matang,” tuturnya.

Untuk saat ini, lanjutnya, panitia juga telah memiliki kas sebesar Rp70 juta dan bantuan dari LPTQ Kabupaten Sambas sebesar Rp250 juta.

Sumber dana yang lain, tambahnya, pihaknya juga telah mengedarkan kupon sumbangan dengan nilai nominal Rp5.000, Rp10.000 dan Rp50.000.

“Namun sumbangan dari pihak lain pun sangat kita harapkan, mengingat estimasi biaya MTQ Kabupaten Sambas ini angkanya mendekati Rp1 M,” pungkas mantan Camat Tekarang ini. (Lukman)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

11 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

12 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

13 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

13 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

13 hours ago