Categories: Kubu Raya

Buka Lomba Bercerita Anak-Anak Tingkat SD/MI se Kubu Raya, Bupati: Salah Satu Upaya Mendorong Anak Untuk Gemar Membaca

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Rusman Ali membuka kegiatan lomba bercerita bagi anak-anak Kubu Raya tingkat SD/MI se-Kubu Raya. Kegiatan tersebut dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kubu Raya.

Sejumlah pelajar Sekolah Dasar (SD) dari berbagai sekolah di Kubu Raya mengikuti ajang lomba bercerita anak, siswa SD/MI se-Kabupaten Kubu Raya di Gardenia Hotel.

Dalam sambutannya, Bupati Kubu Raya Rusman Ali menuturkan bahwa peserta dari pelajar SD/MI dari berbagai sekolah di Sembilan Kecamatan di Kubu Raya ikut serta mengirimkan wakil – wakilnya untuk mengikuti lomba tersebut.

Semua peserta diberikan kebebasan membawa cerita yang berasal dari cerita rakyat dalam rangka mengembangkan budaya lokal. Tentunya untuk bisa bercerita mereka harus banyak membaca. Sekaligus mereka akan semakin mengenal cerita-cerita rakyat yang ada di daerah ini juga mengenal nilai-nilai budaya dan tata kehidupan yang berda dalam kisah-kisah di cerita tersebut.

“Lomba ini salah satu tujuan mendorong adik-adik menjadi gemar membaca. Kemampuan bercerita ada karena semakin banyak membaca maka wawasan semakin luas,” kata Rusman Ali.

Dikatakan Rusman Ali, ajang ini juga menjadi tempat bagi mereka untuk menyalurkan kreatifitasnya melalui bercerita. Mereka juga akan mendapatkan banyak pengalaman sehingga mampu meningkatkan kemampuan mereka.

Menggali potensi dirinya, serta mengekpresikan diri dengan gaya bercerita sehingga ekpresi juga terlatih, skill serta kemampuan tampil dihadapan umum juga sekaligus dapat diasah dan dilatih.

“Harapannya mari lah memanfaatkan kesempatan ini, memang tujuan akhir bukan mendapatkan juara semata, tetapi yang paling penting bagaimana mengasah kemampuan, mengekpresikan diri serta keberanian untuk tampil,” pungkas Bupati. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago